Survei: Polisi Wajib Bertanggungjawab dalam Tragedi Kanjuruhan
Lembaga survei Indikator Politik Indonesia telah merilis hasil survei pihak yang bertanggungjawab dalam Tragedi Kanjuruhan yang telah menghilangkan nyawa sebanyak 135 korban jiwa.
Survei yang dilakukan Indikator Politik Indonesia berlangsung sejak 30 Oktober hingga 5 November 2022. Ada 1.200 responden yang menjadi sampel dengan metode wawancara.
Dari hasil sampel tersebut didapatkan tujuh kategori yang merupakan jawaban dari responden.
“Hasilnya, tertinggi survei untuk pihak yang paling bertanggungjawab adalah kepolisian dengan 39,1 persen. Posisi kedua, adalah PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan 27,2 persen,” ujar Direktur Indikator Politik Indonesia, Burhanudin Muhtadi pada Senin 14 November 2022.
Setelah itu pihak yang harus bertanggungjawab menurut hasil survei yang dilakukan tersebut adalah institusi PSSI dengan hasil survei 13,0 persen. Lalu posisi keempat ada pihak suporter dengan persentase hasil survei 10,2 persen.
Untuk TNI, hanya mendapatkan presentasi 1,7 persen. Sisanya, yakni lain-lain 1,3 persen dan yang tidak menjawab sekitar 7,6 persen.
"Akui saja kalau ada penggunaan gas air mata tak sesuai prosedur. Daripada self denial mengakibatkan penurunan kepercayaan publik kepada polisi," katanya.