Survei Kompas: Sandi Lebih Berperan Ketimbang Ma'ruf
Survei terbaru yang dilakukan Litbang Kompas menunjukkan calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno dianggap lebih berperan dibandingkan cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin.
Dari survei yang dilakukan sepanjang akhir Februari hingga awal Maret 2019 ini menunjukkan bahwa 92,6 persen responden pendukung Prabowo lebih yakin setelah calonnya berpasangan dengan Sandi.
Sedangkan bagi pendukung Jokowi, yang yakin pasangannya bergandengan dengan Ma'ruf hanya 89,7 persen.
"Jika melihat sejauh mana cawapres berperan meningkatkan elektabilitas, peran Sandi cenderung lebih tinggi dibandingkan Amin," tulis peneliti Litbang Kompas Gianie seperti dikutip dari Harian Kompas, Jumat, 22 Maret 2019.
Meski Sandi lebih unggul dibandingkan Ma'ruf, namun dari hasil survei ini tergambar bahwa memilih kandidat berdasarkan faktor cawapres sebenarnya masih sangat minim hanya 9,5 persen.
Dari hasil ini, jika dirinci, maka 16,7 persen pendukung Prabowo memilih karena hadirnya Sandi. Sedangkan pendukung Jokowi hanya 5,4 persen yang memilih karena faktor Ma'ruf.
Sandi dalam survei ini lebih disukai karena latar belakang pendidikan dan usianya yang masih muda. Sedangkan Ma'ruf disukai karena latar belakang keagamaannya.
Sementara itu, survei ini juga menunjukkan jika ruang kontestasi Jokowi-Ma'ruf Amin vs Prabowo-Sandi semakin menyempit.
Dari hasil survei menunjukkan selisih dua kandidat ini kini tinggal 11,8 persen dimana Jokowi-Ma'ruf mendapatkan elektabilitas 49,2 persen dan Prabowo-Sandi 37,4 persen.
Survei sendiri digelar dengan melibatkan 2.000 responden yang tersebar di 34 provinsi dengan margin of error +/- 2,2 persen. (man)