Surat Suara Pilkada Belum Datang, Ini Penjelasan KPU Kabupaten Malang
Surat suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 untuk wilayah Kabupaten Malang belum datang sampai Kamis, 17 Oktober 2024 sore. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang menyebut hal ini terjadi bukan karena kendala teknis.
Komisioner KPU Kabupaten Malang Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Mahendra Pramudya Mahardika menilai, semuanya butuh proses. Termasuk pengadaan logistik untuk kebutuhan Pilkada Jawa Timur dan Kabupaten Malang 2024.
"Surat suara (untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Malang belum datang. Semuanya masih proses pengadaan," jelasnya.
Sejauh ini, KPU sudah mendatangan lima jenis logistik Pilkada 2024. Mulai dari 8.150 kotak suara yang tiba pada 12 September 2024, dan 48.492 kabel ties kotak suara pada 24 September 2024.
Sementara, bulan Oktober, logistik yang datang di Malang adalah 8.092 botol tinta pada 3 Oktober 2024, 16.206 bilik suara pada 4 Oktober 2024, dan 20.956 segel pada 8 Oktober 2024.
Melihat tanggal kedatangan kelima logistik itu, tampak tak adabpola yang tetap. Dika sendiri mengaku belum ada info yang bisa dikabarkan terkait tanggal berapa surat suara itu masuk ke Gudang Logistik KPU Kabupaten Malang di Pakisaji.
"Sampai saat ini, tidak ada kendala untuk pengadaan logistik ini. Prosesnya masih berjalan," pungkasnya.
Advertisement