Surabaya Bhayangkara Samator Raih Kemenangan Dramatis
Surabaya: Surabaya Bhayangkara Samator mengalami kesulitan saat hadapi Batam Sindo BVN pada Putaran kedua Proliga 2017 di Gor Kertajaya, Surabaya, Sabtu (11/3) malam. Samator harus rela bermain lima set dengan skor kemenangan 3-2 (25-10, 21-25, 25-19, 23-25, dan 15-13).
Tim kuda hitam BVN berusaha raih kemenangan pada pertandingan kali ini. Pasalnya, agar tak tergusur dari kompetisi voli nasional. Konfidensi BVN melonjak ketika mereka mengalahkan Samator di set kedua. Meski kalah di set ketiga, namun BVN masih membuat Samator memeras keringat.
Secara mengejutkan Samator tumbang di set keempat. Samator gagal menjaga keunggulan yang sempat mereka catat. Sampai akhirnya mereka berhasil disusul dan dikalahkan oleh BVN dengan skor tipis 23-25. Kedudukan 2-2 membuat pertandingan akhirnya berjalan lima set.
Kedua tim saling kejar poin di set pamungkas. Begitu banyak kesalahan yang dilakukan pemain Samator di set kelima. Kesalahan itu harus dibayar mahal sebab berbuah poin untuk BVN. Lewat sebuah keberuntungan dari Yuda Mardiansyah Putra, Samator menang 15-13.
Pelatih Samator Ibarsyah Djanu Tjahjono sangat bersyukur bisa keluar dari lubang jarum BVN. Ia akhirnya bernafas lega karena mengamankan satu tempat ke final four. "Setelah dua kali kalah di Gresik, kunci masuk ke empat besar adalah pertandingan hari ini," jelasnya.
"Hari ini lawan main luar biasa. Tapi Samator lucky-nya juga luar biasa," tambahnya.
Sementara itu kubu BVN kesal dengan kekalahan ini. Sebab mereka sebenarnya telah yakin mampu mengalahkan Samator. "Sebenarnya kami bisa mengambil pertandingan ini. Terlepas wasit juga manusia, kami terlalu banyak dirugikan wasit. Itu membuat pemain kami sempat emosi," katanya. (hrs)