Sumur Meluap hingga Warga Desa Purwasaba Banjarnegara Kebanjiran
Sumur milik warga di Desa Purwasaba, Kecamatan Mandiraja, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, tiba-tiba menyemburkan aliran air yang deras.
Sumur itu milik keluarga Uswatun Hasanah. Semula sumur itu hanya berisi air dengan ketinggian 2 meter saja. Namun, tiba-tiba meluap dan menyebabkan rumah pemilik sumur kebanjiran.
Selain itu, luapan air dari sumur juga merembes ke rumah tetangga lainnya. Warga seperti dapat banjir kiriman.
Kepala Desa Purwasaba Hoho Alkaf, mengungkapkan dugaannya bahwa luapan air dari sumur disebabkan oleh rembesan dari aliran sungai yang berdekatan.
Pihak kepolisian dan Koramil Mandiraja telah melakukan pengecekan di lokasi kejadian. Namun, penyebab pasti dari kejadian tersebut masih belum dapat dipastikan.
Advertisement