Sukses Dukung Khofifah, GePe MKGR Jatim Bertekad Menangkan MAJU
Gerakan Perempuan Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Jawa Timur mendeklarasikan diri akan mendukung dan mengamankan suara untuk Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya nomor urut dua, Machfud Arifin-Mujiaman Sukirno di Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya, 9 Desember 2020 mendatang.
Deklarasi dukungan ini disampaikan langsung oleh GePe MKGR Jatim ketika melakukan pertemuan di Hotel Mercure, Surabaya, Senin 26 Oktober 2020.
Ketua GePe MKGR Jawa Timur Yuli Andriani menegaskan, pihaknya akan all out memenangkan pasangan MAJU dan siap memberikan 10 ribu suara.
"Kita dulu pernah saat Pilgub Jatim memenangkan Ibu Khofifah dan target kita sama seperti memenangkan Bu Khofifah, kita harus memenangkan Pak MA. Lingkup jatim saja kita selesaikan apa lagi hanya Surabaya," tegas Yuli usai pertemuan.
Tak hanya menggaet warga untuk mau mencoblos nomor urut dua saja, Yuli menegaskan, MKGR akan turut mengawal proses pencoblosan sampai penghitungan suara di tempat pemungutan suara (TPS).
"Sangat siap untuk mengawal, dan hari ini yang kita kumpulkan korcam (koordinator kecamatan) dan korkel (koordinator kelurahan) untuk mengoordinasikan pengawalan di setiap TPS," ujarnya.
Sementara itu, Machfud Arifin mengharap, GePe MKGR selain memberikan suaranya untuk kemenangan Machfud Arifin-Mujiaman, juga ikut mengawal perolehan suara di TPS-TPS. "Kami berharap Perempuan MKGR ini juga ikut melototi dan mengawal suara. Jika ada kecurangan bisa berteriak," ungkap Machfud Arifin.
Mantan Kapolda Jawa Timur mengajak semua pihak untuk menjaga proses demokrasi ini bisa berjalan jujur adil dan bermartabat. "Kita harus sesuai dengan tagline KPU Surabaya, Pemilihan Bermartabat, Surabaya Hebat," kata pria asli Ketintang ini.
Advertisement