Dua Pemain Asing sudah Deal dan Segera Merapat ke Persebaya
Manajemen Persebaya Surabaya memastikan akan mengisi seluruh slot pemain asing yang akan digunakan dalam kompetisi Liga 1 2021. Saat ini sudah ada dua pemain asing yang sudah deal dan segera merapat ke Surabaya.
Sekretaris Tim Persebaya, Ram Surahman mengatakan, sementara memang masih dua pemain karena pihaknya juga masih menunggu regulasi resmi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait penggunaan pemain asing.
“Kenapa dua (orang) dulu karena kita sambil melihat kepastian reghulasi pemain asing karena ada wacana tiga pemain asing (dua non Asia plus satu Asia) atau tetap empat pemain (tiga non Asia plus satu Asia),” kata Ram Surahman ketika ditemui di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Rabu 19 Mei 2021.
Walau begitu, Ram Surahman mengaku, tim pelatih sudah merekomendasi empat pemain asing yang akan digunakan dan sudah mendapat lampu hijau dari manajemen.
“Jadi, tim pelatih sudah merekomendasi empat nama sudah ok semua, tapi baru dua yang akan datang. Kita harap akhir Mei sudah bergabung dengan tim karena masih ada proses pengurusan dokumen,” ujarnya.
Mantan wartawan salah satu media lokal di Surabaya itu mengatakan, empat pemain itu sesuai kebutuhan pelatih untuk mengisi setiap lini mulai dari lini belakang, tengah, hingga depan. Utamanya yang menjadi incaran adalah pemain berposisi striker karena berdasar hasil evaluasi sejak Piala Menpora 2021 lalu lini depan masih kurang tajam. Apalagi, Persebaya ditinggal Rivaldi Bauwo yang sempat dicoba saat Piala Menpora.
Hanya saja, hingga saat ini Ram Surahman masih menyembunyikan identitas dari para pemain asing yang akan didatangkan. “Yang pasti ini pemain baru yang belum pernah bermain di Indonesia sesuai keinginan tim pelatih. Jadi semua pemain pure pilihan pelatih,” pungkasnya.
Advertisement