Suami Soraya Haque Punya Riwayat Bronkitis
Musisi Ekki Soekarno ternyata punya riwayat bronkitis sebelum disebut dokter terkena infeksi paru-paru dan gangguan di jantung. Informasi tersebut disampaikan sang istri, Soraya Haque kepada wartawan di Rumah Sakit Pondok Indah Bontaro Jaya, Tangerang Selatan, tempat suaminya dirawat.
“Punya riwayat bronkitis waktu masa kecil,” ujar dia.
Kendati memiliki riwayat bronkitis, Ekki Soekarno tetap mempertahankan kebiasaan buruk merokok. Menurut Soraya Haque, sang suami hampir tidak pernah melewatkan hari tanpa merokok.
“Ngerokok rutin,” ucapnya.
Ditambah lagi, Ekki Soekarno tidak rajin berolahraga. Meski profesinya sebagai drummer sudah cukup menguras keringat, Soraya Haque menduga kebiasaan Ekki Soekarno yang malas berolahraga serta aktif merokok jadi salah satu pemicu penyakit paru-parunya.
“Walaupun drummer tapi enggak rajin olahraga, tapi rajin ngerokok,” ungkap wanita 54 tahun ini.
Ekki Soekarno dinyatakan menderita infeksi paru-paru oleh dokter setelah dilarikan ke rumah sakit pada Kamis malam, 16 Januari 2020. Gangguan paru-paru yang dialami pria 58 tahun itu sempat tidak terdeteksi oleh pihak keluarga karena menduga pria kelahiran 28 November 1961 ini hanya mengalami demam biasa.
Ketika masuk IGD, pihak rumah sakit mulanya belum menemukan tanda penyakit serius yang dialami Ekki Soekarno. Sampai ketika dokter melakukan pengecekan, barulah diketahui apabila suami Soraya Haque itu mengalami infeksi paru-paru.
Buntut dari penyakitnya, Ekki Soekarno harus mendapat penanganan intensif dari pihak rumah sakit. Saat ini, ia belum boleh meninggalkan rumah sakit karena tim dokter masih perlu memantau kondisinya.
Soraya Haque sempat mengunggah kondisi suaminya tak sadarkan diri dengan berbagai alat bantu medis terpasang di tubuhnya. Namun demikian, kondisi Ekki Soekarno sudah siuman.
Advertisement