Striker Persebaya David da Silva Tak Dibawa Lawan Persija
Striker Persebaya, David da Silva dipastikan tak akan dibawa ke Jakarta untuk menghadapi Persija di PTIK, pada Selasa 26 Juni 2018. Hal ini karena pemain asal Brasil itu belum sembuh dari cedera.
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera mengatakan David belum bisa diturunkan atau dibawa saat bertandang ke Jakarta. Karena dsri hasil evaluasi dalam tiga hari ini, tim dokter Bajol Ijo masih belum memastikan kondisi pemain tersebut baik.
"Tiga hari ini harus evaluasi untuk David, dipastikan tidak bisa main. Tapi semua pemain sudah siap, hanya David yang cedera dan tak bisa dibawa ke Jakarta," kata Pelatih asal Argentina itu.
Sementara itu, mengingat tak adanya David da Silva di posisi striker, Alfredo Vera telah menyiapkan penggantinya. Ada nama Rishadi Fauzi dan Ricky Kayame yang siap berada di posisi tersebut.
Namun, mantan pelatih Persipura Jayapura itu menjelaskan bahwa dari dua pemainnya itu hanya Rishadi yang lebih siap untuk diturunkan.
"Kita sudah latihan dengan Rishadi dan Ricky, tapi kita masih belum bisa menentukan mana yang main. Hanya kita lihat saat latihan, Rishadi yang jauh lebih fit," katanya.
Memang dengan absennya David da Silva akan membuat Persebaya sulit mencetak gol, sebab kedua pemain yang akan menggatikan belum sama sekali mencetak gol di Liga 1. Sedangkan David da Silva sejauh ini sudah menjadi pencetak gol terbanyak di Persebaya. (hrs)