Stefano Lilipaly Tak Perpanjang Kontrak dengan Bali United
Gelandang serang versatile Stefano Lilipaly dipastikan tak akan berseragam Bali United pada musim kompetisi Liga 1 2021. Lilypali juga dipastikan tak akan berseragam Bali United saat Piala Menpora 2021 nanti.
Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu memutuskan tak memperpanjang kontraknya dengan Serdadu Tridatu, meski sudah empat tahun bermain di Pulau Dewata. Informasi ini disampaikan oleh akun twitter @indostranfer.
Gabung Bali United sejak putaran kedua musim 2017, Lilipaly sudah mencatatkan 85 penampilan dengan torehan 26 gol serta 16 assist di kompetisi resmi untuk tim tersebut. Penampilan impresifnya juga membuat Lilipaly menjadi vice captain di Bali United.
Ketika membela tim itu, ia juga mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia dan menjadi salah satu pemain kunci Luis Milla di kompetisi Asian Games 2018. Salah satu momen terbaiknya membela Timnas Indonesia, adalah ketika ia mencetak gol penyeimbang 2-2 saat Timnas bersua Uni Emirat Arab di 16 besar Asian Games di menit 90+3.
Setelah resmi tak membela Bali United, karier pemain 31 tahun itu masih belum jelas. Mantan pemain FC Utrecht itu sempat diisukan akan bergabung dengan Borneo FC di awal tahun ini. Namun mendekati Piala Menpora, Lilipaly juga dikabarkan masuk radar Persib Bandung, Persija Jakarta, PS Sleman, dan Persebaya Surabaya.
Hanya saja, hingga tulisan ini diunggah, belum ada pernyataan resmi dari manajemen Persebaya tentang isu tersebut.