Menkeu: Mahasiswa Jangan Hanya Jadi Penghafal Pelajaran Saja
Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia (RI), Sri Mulyani Indrawati, menyampaikan bahwa perekonomian dunia makin didominasi oleh teknologi era revolusi industri 4.0. Artificial Intelligence dan Cloud Computing menjadi sesuatu yang sangat mendominasi.
"Otomatisasi, robot, artificial intelligence sekarang ini maupun yang akan datang makin mendominasi ekonomi dunia," ujarnya saat menyampaikan orasi ilmiahnya di hadapan ribuan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Sri Mulyani menambahkan, industri dan jasa di Indonesia harus mulai beradaptasi dengan teknologi dan ilmu pengetahuan. Sebab, negara-negara di Asia akan terkena exposure dengan digital economy tersebut.
"Negara-negara seperti Indonesia, Vietnam, Kamboja, Filipina yang relatif memiliki penduduk besar. Mereka akan sangat mudah dilibas oleh teknologi," katanya.
Dalam era revolusi industri 4.0 saat ini, banyak pekerjaan yang akan digantikan oleh tenaga robot. Contohnya di negara tetangga dengan mengutip data dari Asian Transformation, 70 persen pekerjaan di Vietnam sangat mudah digantikan oleh robot.
"Sedangkan untuk di Indonesia sendiri, sekitar 56 persen jenis pekerjaan, akan sangat mudah diganti oleh robot," katanya.
Untuk menyiapkan SDM yang mampu beradaptasi di era revolusi industri 4.0 tersebut, Sri Mulyani mengungkapkan Indonesia harus mencontoh Singapura.
"Singapura sudah menyiapkan SDM untuk menghadapi perubahan teknologi ini sejak dini," katanya.
Sri Mulyani kemudian menceritakan kunjungannya ke Negeri Singa mendampingi Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.
"Dia (Menteri Bidang Pemuda Singapura) mengatakan sekarang kurikulum di Singapura diisi sambil terus menanamkan dalam pikiran anak-anak mulai anak PAUD hingga TK bahwa they have to prepare for this technological change," katanya.
Sri Mulyani berpesan agar tidak hanya menimba ilmu di dalam kelas, namun juga harus memiliki wawasan yang luas.
"Kalian harus memiliki wawasan yang luas. Jangan hanya menghafal pelajaran. Karena, jika hanya menghafal itu, komputer sudah bisa menggantikan. Yang harus kalian miliki adalah kemampuan analisis suatu fenomena," tutupnya.
Dalam acara tersebut Sri Mulyani juga diberikan Anugerah Tokoh Pemajuan Ekonomi Syari'ah oleh UMM.
Advertisement