Spesifikasi Anyar Yamaha NMAX 155 Model 2018, Wow Banget
Bagi Anda penggemar motor skutik bongsor, Yamaha Indonesia meluncurkan skutik terbaru, Yamaha NMAX 155 Model 2018. Sebagai model baru tentu saja Yamaha melakukan sejumlah perubahan dalam motor ini dibanding model sebelumnya. Apa saja perubahannya, simak tulisan berikut.
Yamaha NMAX 155 Model 2018 menggunakan New Inverted LCD Digital Speedometer yang lebih stylish, modern dan informatif. Selain itu, skutik 155cc ini juga mengadopsi desain jok terbaru yang memadukan dua tekstur kombinasi dengan emboss logo NMAX yang disatukan dengan motif jahitan elegan membuat tampilan motor menjadi lebih berkelas. Pembaruan lainnya adalah aplikasi velg baru dibalur warna emas sehingga tampilan motor lebih elegan dan berkelas.
Yamaha NMAX 155 Model 2018 menggunakan suspensi baru Sub Tank Suspension di roda belakang dengan warna emas yang elegan untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan stabil di berbagai kondisi jalan. Penggunakan sub tank suspension ini masih jarang dilakukan oleh merek motor lain. Pengguna motor biasanya mengganti sub tank suspension dengan produk after market.
Sisi pengereman juga wow banget. Yamaha NMAX 155 Model 2018 mengaplikasikan double disc brake yang membuat sistem pengereman dan cengkeraman cakram semakin kuat dan kokoh. Tak perlu modif lagi kan, untuk punya motor skutik dengan double disc brake.
Selain itu, skutik ini juga dilengkapi sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System) yang membuat motor semakin aman dan stabil saat pengereman. Teknologi ABS (Anti-lock Braking System) biasanya diaplikasikan di mobil.
Yamaha NMAX 155 Model 2018 gunakan mesin 155cc berteknologi Blue Core yang bertenaga serta irit bahan bakar. Teknologi VVA (Variable Valve Actuation) yang membuat YAMAHA NMAX 155 Model 2018 memiliki torsi merata di setiap putaran mesin. Ke manapun perjalanan Anda, YAMAHA NMAX 155 Model 2018 siap menemani.
Yamaha NMAX 155 Model 2018 kini juga menggunakan velg dan ban tubeless tapak lebar, membuat motor lebih stabil saat bermanuver. Ruang kaki yang luas dengan dua posisi berkendara membuat posisi berkendara lebih rileks baik untuk perjalanan jarak jauh maupun dekat.
Berapa harga yang harus ditebus konsumen untuk dapat menikmati segudang kelebihan Yamaha NMAX 155 Model 2018? Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Edy Ang, mengatakan, Yamaha memasarkan dalam dua pilihan.
“Masing-masing Yamaha NMAX 155 Model 2018 dengan teknologi pengereman Anti-lock Braking System (ABS) yang dijual seharga Rp 30.200.000. Serta, Yamaha NMAX 155 Model 2018 tipe standar yang dilepas seharga Rp 26.300.000,” kata Edy Ang. (amr)
Advertisement