SMPN 21 Surabaya Kebakaran, Siswa Dipulangkan
Kebakaran terjadi di SMPN 21 Surabaya, Jalan Jambangan IV. Sebanyak empat unit pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan api.
Menurut keterangan wali murid yang mendapat pesan dari grup Whatsapp, pihak sekolah terpaksa memulangkan siswanya lebih cepat, lantaran gudang sekolah terbakar.
Hingga berita ini diturunkan, bangunan gudang tersebut sudah terbakar habis. Ironisnya, api juga merembet hingga menyambar ruangan lab komputer sekolah.
Seorang wali murid sekaligus alumni SMPN 21 yang menyaksikan kejadian tersebut, Ibu Ribut Susanti mengatakan banyak guru dan siswa yang pingsan akibat peristiwa kebakaran tersebut.
"Gudang yang terbakar di gedung dua lantai, terdapat bangunan empat kelas yang sudah tidak terpakai," ujarnya.
Warga perumahan yang lokasinya tepat di bagian samping SMPN 21 ikut panik lantaran api dikhawatirkan merembet ke lokasi perumahan. (yas)
Advertisement