Siswa di Kedungkandang Malang Naik Rakit, Jembatan Direnovasi
Sejumlah anak-anak di Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang harus menyebrangi Sungai Brantas dengan menumpang perahu rakit untuk kendaraan pulang-pergi sekolah. Hal ini disebabkan, akses utama yaitu Jembatan Lembayung yang menghubungkan Kelurahan Mergosono dan Bumiayu sedang dalam proses renovasi.
Peristiwa ini kemudian menjadi sorotan dari warga net. Salah satunya video yang diunggah oleh akun Instagram @Malangraya_info. Akun tersebut mengunggah rekaman sejumlah siswa Sekolah Dasar menumpang rakit untuk bisa bersekolah.
Salah Satu Siswa SMP PGRI 6 Malang, Rido Sugandi mengatakan sudah dua hari ini ia menumpang perahu rakit untuk kendaraan pulang pergi sekolah.
“Saya sudah dua hari ini berangkat dan pulang sekolah menumpang rakit. Lebih dekat. Kalau lewat jalan alternatif lebih lama karena jalannya memutar,” ujarnya, Selasa 3 Oktober 2023.
Perahu rakit untuk transportasi ini dibangun atas swadaya masyarakat sendiri. Tujuannya adalah untuk memangkas waktu perjalanan anak-anak sekolah dan warga yang ingin menyebrang dari Kelurahan Mergosono ke Bumiayu.
“Perahu rakit ini adalah hasil swadaya dari masyarakat. Sempat ada bantuan, tapi rumit untuk prosedurnya. Akhirnya kami buat sendiri,” ujar Ketua RT 11 RW 05, Kelurahan Mergosono, Hadi Prasetyo.
Penggunaan perahu rakit ini sudah mulai dioperasikan, Rabu 27 September 2023. Hadi mengatakan bahwa pengerjaan Jembatan Lembayung memakan waktu renovasi selama tiga bulan.
“Sesuai kontrak kerjanya pihak pelaksana menginformasikan kepada kami butuh pengerjaan hingga 25 Desember 2023,” ujarnya.
Advertisement