Sistem Penggerak Baru Mountain Bike yang Aman dari Batu
Cedric Eveleigh, seorang penghobi sepeda sekaligus mechanical engineer menciptakan sistem penggerak baru untuk mountain bike. Misi utamanya adalah mengamankan tensioner yang biasanya berada di bawah RD dari hantaman batu.
Cedric menamakan penemuannya dengan Lal Bikes Supre Drive. Penemuan pria 26 tahun ini intinya adalah memisahkan dua hal yang selama ini menyatu. Yakni rear derailleur dan tensioner.
Fungsi tensioner ini adalah menjaga agar rantai masih tetap tegang ketika proses perpindahan gigi di sproket. Semakin tinggi sproket (ringan), maka semakin turun tensioner sehingga sangat rawan terhantam bebatuan.
Nah, Cedric memindah tensioner ke bagian atas dari chainring. Sistem ini hanya bisa digunakan untuk sepeda gunung yang bersistem suspensi belakang menggunakan high pivot.
Karena bila menggunakan suspensi belakang biasa maka sokbreker akan dipasang di atas chainring. Sedangkan Supre Drive memerlukan ruang di atas chainring ini untuk meletakkan tensioner rantainya.
Di bagian belakang, hanya terpasang unit derailleur yang berfungsi memindah rantai antar sproket. Sedangkan tensionernya menggunakan dua pulley. Yang satu terpasang di dekat swing arm. Dan satu lagi terpasang di frame.
Dari dua pulley ini, yang bekerja hanya yang satu yang berada di dekat swing arm. Melalui mekanisme kabel, pulley ini akan bergerak sesuai dengan perpindahan rantai di sproket sehingga membuat rantai tetap tegang.
Cedric sudah mematenkan Lal Bikes Supre Drive ini dan saat ini sedang bekerjasama dengan produsen sepeda gunung untuk memproduksi frame dengan menggunakan Supre Drive ini.
Advertisement