Sinopsis The Super Mario Bros: Misi Penyelamatan Luigi
Game klasik legendaris Super Mario Bros diadaptasi menjadi film animasi layar lebar. Tentu film produksi Nintendo dan ILLUMINATION ini akan membuat Anda bernostalgia dengan karakternya.
Film The Super Mario Bros Movie dijadwalkan tayang 5 April 2023. Film ini mengisahkan tentang tukang ledeng bernama Mario. Ia melakukan perjalanan heroik untuk menyelamatkan sebuah nyawa.
Berbeda dengan cerita video gamenya, misi penyelamatan Mario kali ini bukanlah sang putri, melainkan saudaranya yang bernama Luigi. Kerajaan Jamur yang biasa dilihat di game dapat terlihat jelas lewat film tersebut. Selain itu, ada beberapa karakter lain yang muncul dan menambah keseruan plot ceritanya.
The Super Mario Bros Movie menampilkan Chris Pratt sebagai pengisi suara karakter Mario. Anya Taylor-Joy mengisi suara Princess Peach, Charlie Day sebagai Luigi, Jack Black sebagai Bowser, dan Seth Rogen sebagai Donkey Kong.
Ada juga Keegan-Michael Key mengisi suara Toad, Fred Armisen sebagai Cranky Kong, Kevin Michael Richardson sebagai Kamek, dan Sebastian Maniscalco sebagai Spike.
Di sisi lain, berikut para pengisi suara untuk versi Bahasa Jepang. Mereka adalah Mamoru Miyano, Arisa Shida, Tasuku Hatanaka, Kenta Miyake, Tomokazu Seki, serta Kouji Takeda.
Disajikan dengan durasi 1 jam 32 menit ini, film Super Mario Bros bergenre animasi, petualangan, dan komedi. Berbeda dengan film pertamanya, Super Mario Bros pada 1993 yang berformat live-action. Sedangkan The Super Mario Bros Movie justru berformat animasi.
Sinopsis Film Super Mario Bros
Film The Super Mario Bros. Movie menceritakan perjuangan Mario Bros bersama rekan-rekannya seperti Princess Peach, Toad, hingga Donkey Kong, untuk meneyelamtakan Luigi. Saudara laki-laki Mario tersebut disandera oleh monster bernama Bowser dalam sangkar di atas lava panas. Luigi tidak sendirian dalam kurungan tersebut, melainkan bersama banyak mahluk lainnya.
Bowser adalah Raja Koopa kejam yang kerap mengganggu perdamaian dunia dan menguasai dunia. Mario Bros, Princess Peach, Toad, Donkey Kong pun melakukan perjalanan mengarungi Mushroom Kingdom beraksi dalam misi penyelamatan Luigi.
Namun misi itu tidak akan mudah. Sang tukang pipa berkumis dan kawan-kawannya di sisi lain juga harus menghentikan upaya dari Bowser yang ingin mengambil alih dunia.