Sinopsis Mission: Impossible Dead Reckoning Part One
Film Mission Impossible Dead Reckoning Part One adalah sekuel ketujuh dari film yang dibintangi Tim Cruise di usia 60 tahun. Film bergenre spy-thriller ini menampilkan banyak adegan menegangkan.
Film ini disutradarai oleh Christoper McQuarrie dan diproduseri oleh Christoper bersama Tom Cruise. Naskah film ditulis oleh Christoper McQuarrie dan Erik Jendresen, berdasarkan serial televisi Mission Impossible karya Bruce Geller.
Daftar Pemain
Tom Cruise karakter utama Ethan Hunt
Ving Rhames sebagai Luther Stickell
Simon Pegg sebagai Benji Dunn (agen dan teknisi IMF)
Vanessa Kirby sebagai Alanba Mitsopolis (pedagang senjata gelap)
Hayley Atwell sebagai Grace
Henry Czerny sebagai Eugene Kittridge (mantan direktur IMF)
Penjahat utama film ini akan diperankan oleh Esai Morales (Ozark)
Pom Klementieff (Guardians of the Galaxy Vol. 3) akan berperan sebagai salah satu penjahat film tersebut, seorang pembunuh dan tangan kanan dari karakter Morales
Shea Whigham (Boardwalk Empire) akan berperan sebagai Jasper Briggs, seorang pria yang berusaha melacak Hunt dan timnya.
Pemeran tambahan termasuk Greg Tarzan Davis (Top Gun: Maverick), Charles Parnell (Top Gun: Maverick), Rob Delaney (Deadpool 2), Cary Elwes (The Princess Bride), Indira Varma (Obi-Wan Kenobi), Mark Gatiss ( Sherlock), dan Mariela Garriga (Bloodline).
Sinopsis
Ethan Hunt masih melanjutkan misi sebagai agen Impossible Missions Force (IMF). Ethan Hunt dan agen IMF lainnya akan melakukan berbagai aksi berbahaya. Ada misi untuk menaklukkan senjata berbahaya.
Senjata tersebut sangat menakutkan karena bisa mengancam umat manusia jika jatuh ke tangan yang salah. Ethan Hunt berusaha mencari senjata tersebut dengan mempertaruhkan masa depan dan nasib dunia.
Ia pun dihadapkan dengan musuh misterius bernama Gabriel yang membuat Ethan Hunt berpikir bahwa tidak ada yang lebih penting dibanding misinya.
Bagaimana kelanjutan Ethan Hunt untuk menaklukan senjata berbahaya? Saksikan film Mission Impossible: Dead Reckoning Part One yang akan segera tayang 12 Juli 2023 di bioskop. Jadwal sesuai promosi di poster film.
Sementara itu, Mission: Impossible sudah menyiapkan lanjutannya yang bertajuk Dead Reckoning Part Two. Dua film ini dipastikan menjadi proyek perpisahan Ethan Hunt.
Advertisement