Sinopsis Insidious Chapter 3, Kisah Melawan Iblis di Dunia Lain
Dilansir dari laman Trans TV, Bioskop Trans TV malam ini memutar film Insidious Chapter 3. Film bergenre horor ini bakal diputar pada Kamis, 17 September 2020, pukul 23.30 WIB.
Film ini merupakan kelanjutan dari dua seri sebelumnya. Dalam Insidious 3, mengisahkan masa awal sebelum keluarga Lambert sadar jika mereka terdampak kekuatan supranatural.
Dalam film dikisahkan Elisa Rainier, dengan bakat supranaturalnya, berkawan dengan remaja bernama Quinn Brenner. Ibu Quinn, Lilith, baru saja meninggal. Quinn merasa jika ibunya ingin berkomunikasi dari Dunia yang Baru. Penasaran untuk berkomunikasi, Quinn pun menemui Elise dan memintanya membuka sesi, bertemu dengan ibunya.
Namun, bukannya kelegaan lantaran bisa berkomunikasi, sesi itu terpaksa diputus secepatnya setelah Elise mendengar suara iblis yang mengancam akan membunuhnya. Quinn pun mendapat ancaman, agar menghentikan upayanya untuk berkomunikasi dengan ibunya. "Jika kalian memanggil salah satu nyawa orang meninggal, semua orang di dunia sana akan mendengarnya," kata suara itu.
Tak lama, berbagai kejadian aneh mulai muncul. Salah satunya, saat Quinn menghadiri audisi di sebuah akademi. Dia melihat sosok bayangan yang menyerupai dirinya. Ia pun pergi bergegas dari audisi itu. Untuk memberikan alasan yang masuk akal, pada sahabatnya Maggie, ia mengaku jika dia tak bahagia dengan ayahnya yang tak banyak memberikan dukungan.
Hari berikutnya dia bertekad memberikan yang terbaik dalam audisi selanjutnya. Namun malang, mobil menabraknya dan membuat tulang kakinya patah. Ia pun banyak menghabiskan waktu di atas tempat tidur. Ayahnya menyediakan bel yang bisa dibunyikan, jika ia membutuhkan bantuan.
Serangan iblis pun semakin sering dialaminya. Di tengah malam, Quinn sering mendengar bel berbunyi sendiri. Berikutnya iblis yang hadir tampak lebih nyata. Quinn melihat mayat yang menggunakan masker, bernapas dengan suara berisik. Bahkan iblis juga membawa Quinn ke lantai atas di mana ia diperlihatkan versi dirinya yang melayang tanpa ekspresi.
Quinn pun memutuskan untuk meminta pertolongan kepada Elise. Dikisahkan, dalam Insidious Chapter 3, Elise tampil lebih percaya diri saat masuk ke dalam dunia lain. Namun bagaimanakah Elise berhasil melawan iblis yang mengganggu ketenangan Quinn? saksikan kisah Insidious Chapter 3 selengkapnya di Bioskop Trans TV malam ini.
Advertisement