Sinopsis Hello Ghost, Remake Hantu Film Korea
Komedian sekaligus aktor Indro Warkop dan Tora Sudiro kembali berakting di remake film Korea. Sebelumnya, mereka sukses main di film Miracle in Cell No. 7, kini Indro Warkop dan Tora Sudiro main di film Hello Ghost.
Cerita aslinya ditulis oleh Young Tak Kim dan versi Indonesianya ditulis oleh Alim Sudio. Hello Ghost versi Indonesia disutradarai oleh Indra Gunawan. Ia sebelumnya telah menyutradarai berbagai film terkenal seperti Dear Nathan, Cinta Subuh, Hijrah Cinta dan berbagai film terkenal lainnya.
Film bergenre drama horor komedi ini berdurasi 1 jam 54 menit. Film ini dapat disaksikan untuk usia 13 tahun ke atas. Selain Indro Warkop sebagai Kuatno (hantu kakek) dan Tora Sudiro (Bima/hantu perokok), Hello Ghost juga dibintangi oleh Onadio Leonardo (Kresna), Enzy Storia (Linda), Hesti Purwadinata (Lita/hantu menangis), dan Ciara Nadine Brosnan (Chika/hantu anak kecil).
Sosok Onadio Leonardo memang lebih dikenal sebagi vokalis dari grup band Killing Me Inside. Namun, dalam hal akting film, ia tak kalah jago. Sebelumnya, Onadio Leonardo sudah pernah membintangi beberapa film, seperti Pretty Boys, The Last Prank, dan World Agent.
Film produksi Falcon Pictures ini diramu sedemikian apik, tak kalah dibandingkan versi aslinya dari Korea Selatan. Sang sutradara melakukan beberapa penyesuaian dengan kearifan lokal.
Versi Korea
Film Hello Ghost versi Korea yang dirilis pada 2010 dibintangi oleh Cha Tae-hyun (Sang-man), Kang Ye-won (Jung Yun-soo), Lee Moon-su (hantu kakek tua), Ko Chang-seok (hantu perokok berat), Jang Young-nam (hantu menangis, dan Cheon Bo-geun (hantu anak kecil).
Saat dirilis, film ini menjadi film dengan keuntungan tertinggi urutan ke-9 di Korea Selatan. Selain itu, berdasarkan situs film IMDb, film Hello Ghost versi Korea mendapatkan skor 7,5 dari total 10 poin.
Produser Hello Ghost versi Korea, Danny Lee, ketika hadir di gala premier Hello Ghost Indonesia, Jumat 5 Mei 2023. Ia mengapresiasi film remake ini dan merasa tidak jauh berbeda dengan versi aslinya.
“Film Hello Ghost versi Indonesia sangat menyentuh, sama seperti aslinya,” kata Lee.
Sinopsis Film Hello Ghost
Hello Ghost menceritakan tentang seorang pria bernama Kresna yang ingin mengakhiri hidupnya. Namun, setiap percobaan bunuh dirinya tersebut sering gagal. Saat itu, justru Kresna bisa melihat hantu.
Kresna bisa melihat empat orang hantu yang mempunyai karakter berbeda-beda. Mereka bahkan sering mengikuti Kresna ke mana-mana.
Hantu pertama bernama Kuatno yang merupakan hantu tua bangka yang mata keranjang. Kemudian, hantu bernama Bima yang merupakan hantu perokok yang dahulu bekerja sebagai sopir angkot.
Ada juga hantu bernama Lita yang mempunyai sifat melankolis dan mudah menangis. Hantu terakhir adalah hantu anak kecil bernama Chika yang sering menggunakan sepatu roda.
Keempat hantu tersebut akan berhenti mengikuti Kresna setelah ia memenuhi permintaan mereka. Karena tidak berdaya, Kresna pun akhirnya menuruti apa yang menjadi permintaan mereka semua.
Namun, ketika menyelesaikan misi tersebut, Kresna pun menemukan sebuah makna baru bagi kehidupanya serta kisah cintanya pada suster yang merawatnya yaitu Linda.
Saksikan akting para bintang film Hello Ghost di bioskop seluruh Tanah Air. Film ini sudah tayang sejak Kamis, 11 Mei 2023.