Sinopsis Film Virgo and The Sparkling, Remaja Berkekuatan Super
Virgo and The Sparklings merupakan film terbaru dari Adhisty Zara. Ini merupakan film ketiga dari Bumilangit Cinematic Universe. Sebelumnya, Bumilangit Cinematic Universe telah merilis dua film superhero Indonesia yang cukup booming, yakni Gundala (2019) dan Sri Asih (2022). Ketiga superhero tersebut, merupakan karakter asli Indonesia.
Riani atau Virgo, memiliki dua kemampuan luar biasa, yakni kekuatan api dan sinestesia. Riani dapat mengeluarkan kekuatan api dari tangannya, sehingga ia bisa terbang. Warna api yang dikeluarkan dapat berubah-ubah, tergantung situasi dan emosi. Sementara itu, sinestesia merupakan kekuatan yang membuat Riani dapat melihat warna melalui suara.
Film ini disutradarai oleh Ody C. Harahap dan diproduksi oleh Screenplay Bumilangit. Ody C. Harahap adalah seorang sutradara, penulis, skenario, produser sekaligus aktor yang telah lama berkecimpung di industri perfilman tanah air. Pria kelahiran 22 April 1972 ini pernah mendapat sejumlah penghargaan seperti Penulis Skenario Asli Terbaik pada Festival Film Indonesia 2015 (Kapan Kawin?), Sutradara Terpuji pada Festival Film Bandung 2019 (Hit & Run), dan Film Layar Lebar Paling Ngetop pada SCTV Awards 2021 (Orang Kaya Baru).
Tokoh Virgo di Komik Kapten Halilintar: Ghorghon pada 1973
Tokoh Virgo diciptakan oleh Jan Mintaraga dan diperkenalkan pertama kali dalam komik serial Kapten Halilintar: Ghorghon pada 1973 terbitan Sastra Kumala. Setelah 44 tahun berselang, Annisa Nisfihani dan Ellie Goh untuk menjadi komikus Virgo and The Sparklings pada 2017.
Komik bergenre fantasi ini dipublikasikan dalam bentuk cetak dan digital yang dapat dibaca melalui layanan Line Webtoon. Webtoon tersebut telah dibaca lebih dari 195 juta kali serta diterjemahkan dalam 30 bahasa asing. Tidak banyak perbedaan karakter yang terjadi pada film dengan serial Webtoon.
Tak sampai di situ, Jagat Sinema Bumilangit akan berlanjut pada film-film dan serial-serial lain yang tengah diproduksi oleh pihak studio, Screenplay Bumilangit. Setelah film Virgo and the Sparklings akan tayang serial Tira dibintangi oleh Chelsea Islan untuk khusus tayang di kanal Disney+.
Daftar Pemain Film Virgo and The Sparklings
Dilansir dari laman IMDb, film besutan Joko Anwar ini diperankan oleh sederet pemain film:
Adhisty Zara sebagai Riani/Virgo
Bryan Domani sebagai Leo
Mawar Eva de Jongh sebagai Carmine
Ashira Zamita sebagai Monica
Satine Zanita sebagai Ussy
Rebecca Klopper sebagai Sasmi
Mentari Novel sebagai Hannah
Rachel Florencia sebagai Yasmin
Indah Kusuma sebagai Ranty
Sinopsis Film Virgo and The Sparklings
Seorang gadis bernama Riani terlahir memiliki kekuatan super yang bersahabat dengan gadis biasa, yakni Ussy, Monica, dan Sasmi. Kekuatan super yang dimiliki Riani, membuat ia bisa mengeluarkan api dari tangannya sesuai emosi yang ia rasakan. Beberapa orang yang pernah melihat kekuatan Riani merasa takut berada di sekitarnya. Hal ini sempat membuat Riani sedih lantaran dijauhi. Riani amat senang saat bertemu dengan Ussy, Monica, dan Sasmi lantaran mereka menerima Riani apa adanya.
Mereka berempat membentuk sebuah grup band dengan nama Virgo & The Sparklings dengan tampilannya yang khas, yakni selalu mengenakan topeng saat manggung. Saat menjajaki masa remajanya dengan para sahabat dan juga romansa cinta dengan seorang laki-laki bernama Leo, tiba-tiba keadaaan kota menjadi kacau. Banyak masyarakat yang terkena sihir jahat sehingga membuat mereka menjadi pemarah dan menggila.
Melihat kondisi yang kacau, Riani pun bertekad untuk menyelamatkan dunia dengan kemampuannya dengan berubah menjadi pahlawan super bernama Virgo. Lantas, bagaimana kisah selanjutnya? Apakah Virgo mampu menyelamatkan dunia? Bagaimana kisah persahabatan dan cintanya?
Advertisement