Sinopsis Film The Exorcism: Gangguan Iblis di Lokasi Syuting
The Exorcism film horor-thriller produksi Miramax ini menghadirkan pemenang Academy Award, Russel Crowe sebagai tokoh utama, Anthony Miller. Film ini dibuat dengan latar belakang proses produksi pembuatan film horor di sebuah studio.
Film The Exorcism disutradarai oleh Joshua John Miller yang sekaligus menjadi penulis skenario bersama M. A. Fortin. Selain Russell Crowe, film durasi 1 jam 33 menit ini juga dibintangi oleh Adam Goldberg, Samantha Mathis, Ryan Simpkins, Adrian Pasdar, dan Chloe Bailey, serta Sam Worthington.
Sinopsis
Anthony Miller mendapatkan pekerjaan untuk berperan di sebuah film horor. Anthony diantar putrinya ke lokasi syuting untuk melakukan pengambilan gambar. Sang putri merasa aneh saat melihat salah satu aktris yang berperan di film tersebut mempersiapkan dirinya di luar ruang.
Menurut aktris tersebut, hal ini dikarenakan biasanya dalam setiap pembuatan film horor di studio tersebut selalu saja ada masalah, seolah ada kutukan. Termasuk pemeran pastur yang digantikan oleh Anthony Miller. Akhirnya sang putri tahu bahwa ayahnya menjadi pemeran pengganti dari pemain sebelumnya yang kena kutukan.
Berbagai insiden kecil mulai terjadi di lokasi syuting. Termasuk saat ia melihat ayahnya sedang berbicara seorang diri. Saat pastur tiba di lokasi syuting, iblis yang menguasai tubuh Anthony bereaksi. Ia menolak untuk keluar dari tubuh Anthony dan mulai menyerang putri Anthony dan sang pastur.
Apakah usaha pastur untuk menyelamatkan jiwa Anthony Miller berhasil? Simak kisah selanjutnya di bioskop kesayangan Anda, tayang mulai Kamis, 4 Juli 2024. Kategori usia penonton D17+ atau dewasa 17 tahun ke atas.
Jenis Film | Horor, Thriller |
Produser | Bill Block, Ben Fast, Kevin Williamson |
Sutradara | Joshua John Miller |
Penulis | M.A. Fortin, Joshua John Miller |
Produksi | Miramax |
Pemain Film | Russell Crowe, Ryan Simpkins, Sam Worthington, Chloe Bailey, Adam Goldberg, Adrian Pasdar, David Hyde Pierce, Tracey Bonner, Marcenae Lynette, Joshua John Miller |