Sinopsis Film Mutant Mayhem: Petualangan Baru Kura-kura Ninja
Film Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem masih mengikuti kisah The Turtles yang memerangi kejahatan dengan melindungi selokan dan jalan-jalan di New York City.
Jackie Chan mengisi suara karakter Splinter atau disapa Master Splinter. Dalam versi komiknya, karakter ini merupakan seekor tikus yang melatih empat ekor kura-kura dalam selokan (got). Sosok tikus ini digambarkan memiliki sifat yang bijak dan tabah. Tak heran jika The Turtles menganggapnya seperti ayah angkat mereka.
Micah Abbey, Shamon Brown Jr., Nicolas Cantu dan Brady Noon masing-masing akan menyuarakan peran Donatello, Michelangelo, Leonardo dan Raphael.
Hannibal Buress sebagai Genghis Frog, Rose Byrne sebagai Leatherhead, John Cena sebagai Rocksteady, Ice Cube sebagai Superfly, Natasia Demetriou sebagai Wingnut, Ayo Edebiri sebagai April O’Neil, Giancarlo Esposito sebagai Baxter Stockman, Post Malone sebagai Ray Fillet, Paul Rudd sebagai Mondo Gecko, Maya Rudolph sebagai Cynthia Utrom dan Rogen sebagai Bebop. Jeff Rowe (“The Mitchells vs. the Machines”) sebagai sutradara.
Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem menjadi film ketujuh untuk waralaba Kura-kura Ninja. Spesialnya, film berkonsep live action ini menjadi animasi CG Nickelodeon yang pertama. Film ini disutradarai oleh Jeff Rowe dibantu Kyler Spears.
Film ini berasal dari Paramount Pictures, Nickelodeon Movies dan Point Grey Productions, dengan Rogen, Evan Goldberg dan James Weaver memproduksi untuk Point Grey, bermitra dengan Ramsey Naito dan Jason McConnell, yang mengawasi produksi untuk Nickelodeon.
Sinopsis Film Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem
Secara garis besar film terbaru dari kura-kura ninja ini akan membahas tentang kehidupan remaja dari pemeran utamanya. Empat orang mutan bercangkang hijau yang punya kekuatan bela diri namun suka makan pizza tersebut akan sama-sama menghadapi tantangan yang sangat besar.
Belum banyak informasi yang didapatkan tentang sinopsis dari film terbaru Teenage Mutant Ninja Turtles (TMNT) ini. Hanya saja sudah dipastikan film ini akan mengusung konsep reboot atau pengemasan ulang yang lebih menarik lagi dari versi sebelumnya.
Adapun untuk sasarannya, film ini pun bisa dinikmati oleh semua kalangan. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Hal ini disampaikan oleh Rogen dalam kesempatan yang lain. "Reboot akan diperuntukan untuk anak-anak, orang tua, Gen Z, dan Millennial," begitulah ungkap Rogen dalam salah satu keterangannya.
Jadwal Tayang di Bioskop
Melihat unggahan akun twitter @TMNTMovie yang memposting sebuah mural dari judul film ini, tertulis "only in theaters 08/04/2023" yang artinya film ini direncanakan akan tayang perdana pada 4 Agustus 2023.
Tanggal tersebut sebenarnya sudah dipercepat sekitar semingguan. Sebab jadwal semula dari film yang akan mengisahkan banyak cerita remaja ini adalah tanggal 11 Agustus 2023. Tentu saja ini pun menjadi kabar gembira bagi para penggemarnya karena bisa menyaksikan secara lebih awal.