Sinopsis Film Horor Klasik The Watchers Dibintangi Dakota Fanning
The Watchers merupakan film adaptasi dari novel berjudul sama karya AM Shine. Alur ceritanya terinspirasi dari kisah horor klasik, trinitas horor, sejarah, dan takhayul.
Film ini juga menjadi awal debut penyutradaraan Ishana Shyamalan. Sebelumnya, ia bekerja sama dengan ayahnya lewat serial Servant. Ishana menggandeng A.M. Shine, seorang penulis cerita horor asal Irlandia Barat.
The Watchers yang memulai syuting sejak Juli hingga September 2023 diproduksi oleh Warner Bros Pictures. The Watchers akan ditayangkan pada 14 Juni 2024, meski awalnya film ini akan rilis pada 7 Juni 2024.
Kisah-kisah tentang cabin atau bunker di dalam hutan memang selalu memacu adrenalin dengan jumpscare hingga kemunculan makhluk misterius yang mengerikan.
Film ini juga dibintangi oleh Dakota Fanning, Georgina Campbell, Oliver Finnegan, dan Olwen Fouere.
Sinopsis
Film ini mengisahkan tentang Mina. Seniman muda ini terdampar di hutan Irlandia setelah mobil yang ia naiki mogok. Perempuan berusia 28 tahun itu harus berjalan kaki cukup jauh ke dalam hutan untuk mencari bantuan. Ketika langit mulai gelap, seorang perempuan aneh memanggilnya.
Perempuan itu meneriaki Mina untuk segera masuk ke dalam bunker yang ada di dekatnya. Tanpa Mina tahu bahwa segera setelah matahari terbenam, makhluk bawah tanah yang mengerikan keluar dari kedalaman hutan. Makhluk yang disebut sebagai The Watchers itu mengamati tiga orang asing yang terjebak di dalam bunker sebelum kedatangan Mina.
Mina sendiri tidak tahu apa yang The Watchers inginkan dari dirinya dan tiga orang yang bersamanya di bunker. Mina mulai ragu jika ia ingin menyelamatkan diri dan meninggalkan bunker bisakah dirinya keluar dari hutan sebelum malam tiba?