Sinopsis Film Guy Ritchie’s The Covenant, Melawan Taliban
Film Guy Ritchie’s The Covenant disutradarai oleh Guy Ritchie. Selain menjadi sutradara, ia juga berperan sebagai penulis bersama kedua rekannya, yakni Ivan Atkinson dan Marn Davies.
Film yang mengusung genre action ini mengisahkan perjalanan seorang John Kinley, seorang anggota militer Amerika melawan Taliban.
Film The Covenant memang agak berbeda dengan film perang lain. Di mana akan ada satu sosok yang menjadi pahlawan untuk negaranya.
Tapi Guy Ritchie menemukan sisi lain. Tentang bagaimana perasaan seorang prajurit yang berhutang nyawa pada rekannya.
Guy Ritchie sudah terkenal karena beragam karya sebelumnya. Ia pernah mengarahkan dua film Sherlock Holmes (yang dibintangi oleh Robert Downey Jr.), The Man from U.N.C.L.E., King Arthur: Legend of the Sword, dan Aladdin.
Selain The Covenant, karyanya di tahun ini juga termasuk Operation Fortune: Ruse de Guerre. Ritchie juga tengah menggarap film mendatang, Aladdin 2, dan sekuel The Ministry of Ungentlemanly Warfare.
Daftar Pemain
Jake Gyllenhaal sebagai Sergeant John Kinley
Dar Salim sebagai Ahmed
Alexander Ludwig
Anthony Starr
Jason Wang
Johnny Lee Miller
Bobby Schofield
Sean Sagar
Sina Parvaneh
Emily Beecham
Sinopsis Film Guy Ritchie’s The Covenant
Film Guy Ritchie’s The Covenant mengisahkan tentang seorang sersan yang bernama John Kinley. Ia berangkat ke Afganistan untuk menyelesaikan tugas terakhirnya.
Di sana ia bekerja sama dengan seorang penerjemah lokal bernama Ahmed (Dar Salim). Kemudian John terlibat dalam sebuah pertempuran melawan Taliban. Namun dia terluka dalam pertempuran tersebut. Melihat John terluka, Ahmed berusaha menolongnya dan mencoba menghindar dari Taliban.
Sayangnya Ahmed juga menjadi sasaran Taliban karena menyelamatkan John. Sesudah itu Ahmed menjadi sasaran buruan Taliban. Ahmed hanya bisa bersembunyi. Di satu sisi, John yang merasa berutang budi kepada Ahmed akhirnya kembali ke Afganistan.
Dia berencana untuk menyelamatkan Ahmed dan keluarganya dari Taliban. Sayang John tahu bahwa pemerintah Amerika tidak berkenan membantu. John lantas berangkat seorang diri ke Afganistan.