Sinopsis Film ATM, Teror Menakutkan di Dalam Bilik ATM
Bioskop Trans TV Jumat, 28 Agustus 2020 pukul 21.30 WIB menayangkan film berjudul ATM garapan David Brooks yang diproduksi tahun 2012. Film ini tidak terbilang sukses. Film berdurasi 1 jam 30 menit dan bergenre horror ini mendapat rating 4.7 dari 10 Imdb.
Film ATM ini hanya mampu menghasilkan 3 juta dolar Amerika Serikat (AS) dari total biaya produksinya 1 juta dolar (AS).
ATM mengisahkan tiga korban kejahatan. Mereka adalah David Hargrove (Brian Geraghty), Emily Brandt (Alice Eve) dan Corey Thompson (Josh Peck). David dan Emily merupakan pialang saham. Suatu hari, pada saat pesta natal, David mengantar pulang Corey dan rekannya yang lain.
Dalam perjalanan pulang, Corey lantas meminta David untuk menemikan mobilnya sejenak di sebuah bilik ATM, atau anjungan tunai mandiri, untuk menarik uang agar bisa membeli pizza.
Lantaran Corey menemui masalah dengan ATM-nya, David dan Emily berusaha membantu. Saat melihat keluar, David dan Emily melihat sosok memakai hoody di tiga tempat yang berbeda. Mereka menduga orang tersebut merupakan perampok.
Laki-laki berhoodie tersebut membunuh seekor anjing penjaga dengan pistolnya. David, Emily dan Corey mencoba menghubungi polisi. Sayangnya, ponsel Corey hilang saat di pesta. Sedangkan ponsel David daya baterainya habis dan ponsel Emily tertinggal di mobil.
Kejutan berlanjut setelah sosok misterius itu mematikan pemanas ruangan di dalam bilik ATM. Dalam kondisi musim dingin dengan salju menumpuk di luar, David, Emily, dan Corey terancam mengalami hipotermia berujung kematian.
Lantas, David mencari cara untuk bernegosiasi. Dia menyerahkan uang 500 dolar Amerika Serikat, anting-anting dan arloji. Lalu, David mengajak kedua rekannya pergi ke mobil mereka dan berusaha kabur.
Namun, pria misterius itu nampaknya sudah menyiapkan skenario lain. Mobil mereka telah disabotase dan tidak bisa digunakan. Mereka mencoba menelpon 911 tetapi ponsel Emily tidak sengaja jatuh setelah diserang lagi oleh pria yang sama. Mereka pun berlari dan kembali masuk ke dalam bilik ATM agar selamat dari serangan misterius itu.
Beruntung Emily memiliki lipstick dan menggunakannya untuk menuliskan kata HELP pada kaca ATM. Seorang penjaga lantas melintas di jalan tersebut, dan melihat tulisan Emily. Sayangnya penjaga tersebut segera berakhir tewas di tangan pria berhoodie. Lantas bagaimana nasib tiga pialang saham tersebut? dan siapakah sosok pria misterius itu? Untuk selengkapnya saksikan ATM di Bioskop Trans TV.