Sinopsis Extraction: Dilema Tugas Tentara Bayaran
Bioskop Trans TV akan menayangkan film Extraction, Selasa 1 Desember 2020 pukul 23.30 WIB. Film laga thriller yang diadaptasi dari komik Ciudad karya Ande Parks, Joe Russo, Anthony Russo, Fernando Leon Gonzalez, dan Eric Skillman. Film ini diproduksi Russo bersaudara bersama Chris Hemsworth.
Extraction merupakan film laga yang menyatukan aspek Barat dan Timur. Pengambilan gambar film ini dilakukan di India dan Thailand. Tak heran jika film ini bertabur bintang Hollywood dan Bollywood seperti Chris Hemsworth, David Harbour (Stranger Things), Pankaj Tripathi (Yours Truly), Golshifteh Farahani (Body of Lies).
Dilansir dari Screenrant, film ini merupakan penyutradaraan pertama Sam Hargrave untuk Netflix. Sebelumnya dia merupakan sutradara beberapa film pendek seperti The Shoot (2019), Game Changer (2013), Love and Vigilance (2012), Seven Layer Dip (2010), dan Reign (2007).
Sam Hargrave juga merupakan koordinator pemeran pengganti di beberapa film seperti Avengers: Endgame (2019), Deadpool 2 (2018), Avengers: Infinity War (2018), Thor: Ragnarok (2017), Wolf Warrior 2 (2017), The Saint (2017), Atomic Blonde (2017), The Accountant (2016), Suicide Squad (2016), Captain America: Civil War (2016), The Brothers Grimsby (2016), dan The Hunger Games: Mockingjay - Part 1 dan 2 (2015).
Sementara Hemsworth sebagai pemeran utama sebelumnya berperan di beberapa film seperti Jay and Silent Bob Reboot (2019), Men in Black: International (2019), Avengers: Endgame (2019), Bad Times at the El Royale (2018), Avengers: Infinity War (2018), dan Thor (2011).
Sinopsis
Extraction menceritakan Tyler Rake, seorang tentara bayaran yang menyerahkan segalanya ketika diminta menyelamatkan Ovi, anak dari pengedar narkoba terbesar. Hal itu bermula ketika terjadi persaingan bisnis antara pengedar narkoba terbesar di India dan Bangladesh.
Persaingan tersebut kemudian berkembang menjadi penculikan anak. Tyler Rake kemudian dikerahkan untuk menyelamatkan Ovi. Namun, Rake tak mengetahui bahwa misi penyelamatan tersebut bisa mengubah kehidupannya.
Sepanjang jalan dan permasalahan yang dihadapi Rake selalu dijalani bersama Ovi. Hal itu perlahan membuatnya ingat dengan kehidupan ketika ia memiliki sesuatu yang bisa dilindungi, keluarga dan anak. Rake akhirnya diharuskan menentukan pilihan.
Jika kita sering melihat Chris Hemsworth dengan kemampuan aktingnya lewat tokoh superhero Marvel, yakni Thor, kali ini semuanya terasa berbeda.
Aksi pertarungan terbuka dan jarak dekat mampu disuguhkan dengan apik oleh aktor bersuara berat ini. Bahkan, aktor India Randeep Hooda yang berperan sebagai Saju terlihat kewalahan beradu jotos dalam tiap adegan bersama Chris Hemsworth. Sepanjang cerita, Rake tak henti menjalani baku hantam dan baku tembak dengan komplotan kartel yang menghambat misinya.
Intensitas pertarungan dalam film Extraction cukup rapat dan membuat penonton sedikit ngos-ngosan. Namun, alur cerita menjadi begitu menarik tatkala Tyler Rake harus teringat kenangan indah sekaligus pahit ketika menjalankan misi.
* Jadwal acara ini bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran stasiun televisi.
Advertisement