Sinopsis Countdown: Perjuangan Mendapatkan Transplantasi Hati
K-Movievaganza Trans 7 akan menayangkan film Countdown pada Sabtu 19 Desember 2020 pukul 22.00 WIB. Film ini tayang perdana di Korea Selatan pada 29 September 20211. Film yang menjadi debut untuk Huh Jong Ho ini bisa tayang dalam Festival Film Internasional Toronto 2011 lalu. Film produksi Oh Jung Wan dan Jo Kwang Hee menggandeng penulis naskah Huh Jong Ho.
Untuk bagian penataan musiknya oleh Dalpalan, sinematografi Kim Tae Kyung yang rilis pada 13 September 2011 (TIFF), dan 29 September 2011 Korea Selatan. Dana untuk pembuatan film ini 6 juta dolar Amerika Serikat (AS) dan menjadi film terlaris karena menghasilkan 3,2 juta dolar AS.
Sinopsis
Pria bernama Tae-Gun-Ho (Jeon Do-Yeon) merupakan seorang Penagih Hutang yang dikagumi oleh rekan-rekan kerjanya dan juga ditakuti bagi sejumlah orang. Namun dia kehilangan putranya lima tahun lalu, peristiwa tersebut membuatnya trauma sehingga mengakibatkan Gun-Ho tidak ingat bagaimana putranya meninggal.
Suatu ketika ia pingsan di dalam mobilnya. Di rumah sakit dia didiagnosa menderita penyakit kanker hati dan harus melakukan transplantasi untuk bertahan hidup. Dengan keterampilan yang dimiliki, ia melacak penerima organ yang disumbangkan oleh putranya lima tahun silam. Dari sumber yang dimilikinya, hanya tersisa satu orang yaitu Cha Ha-Yeon (Jung Jae-young).
Dia adalah orang terakhir dalam daftar pencarian Gun-Ho yang dalam beberapa hari kedepan akan dibebaskan dari penjara. Gun-Ho datang menemuinya dan meminta untuk menyumbangkan hatinya. Ha-Yeon menerima permintaan tersebut dengan satu syarat yang sudah disetujui Gun-Ho, yaitu menemukan seorang pria bernama Jo Myung-Suk (Lee Kyoung-Young) yang telah menjebaknya.
Tak disangka, kesepakatan tersebut menjebaknya sekaligus membahayakan masa depan Gun-Ho. Dia berjuang mati-matian untuk menjaga Ha-Yeon agar hatinya tetap aman hingga transplantasi dilaksanakan.
* Jadwal acara ini bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran stasiun televisi.
Advertisement