Sinopsis Broken City, Aksi Mark Wahlberg Diteror Pejabat AS
Bioskop Trans TV akan memutar Broken City pada Jumat 15 Mei 2020 pukul 22.30. Film tersebut diproduksi tahun 2013 di bawah garapan Allen Hughes.
Broken city berdurasi 1 jam 49 menit dan mendapat rating 6.2 dari 10, melansir imdb.com. Selain itu, film ini diperankan dan diproduseri sekaligus oleh Mark Wahlberg.
Selain Wahlberg, juga ada beberapa bintang yang turut berperan, seperti Russel Crowe, Catherine-Zeta Jones, dan Berry Pepper.
Film ini bercerita tentang Billy Taggart (Mark Wahlberg) dalam menjalankan misi yang diberikan Walikota New York, Amerika Serikat, Nicholas Hostetler yang diperankan Russel Crowe.
Billy dulunya merupakan seorang mantan polisi. Namun dia beralih profesi menjadi detektif swasta.
Hostetler meminta Taggart agar menyelidiki kasus istrinya yang diduga selingkuh, Cathleen Hostetler. Rupanya, dalam perjalanannya itu Taggart menemukan istri sang walikota baru saja bertemu dengan laki-laki bernama Paul Andrews.
Paul adalah seorang manajer lawan politik Hostetler. Sayangnya, saat itu Paul sudah ditemukan tewas oleh Taggart.
Dari sinilah Taggart menyadari bahwa dia berada dalam kondisi berbahaya. Dia berniat berhenti dari misi itu, namun Hostetler tetap memaksanya.
Taggart yang mengetahui bahwa sang walikota terlibat kasus korupsi mendapat ancaman jika ia berhenti dari misinya. Walikota New York itu akan membuka aibnya ke media tetang masa lalunya yang pernah membunuh penjahat.
Waktu itu Taggart membunuh Mikey Tavarez, seseorang yang memperkosa gadis berusia 16 tahun. Beruntung, Taggart kala itu tidak dipenjara. Dalam situasi itu, Taggart berada dalam kondisi dilema.
Bagaimana akhir petualangan Taggart? Jangan lewatkan film ini di Bioskop Trans TV malam ini.
Advertisement