Sibuba -Tape Manis Dapat Penghargaan Gubernur Khofifah
Bondowoso patut berbangga menelurkan inovasi pelayanan warga kurang mampu aplikasi Sistem Informasi Ibu dan Bayi (Sibuba) dan gerakan Tanggap Peduli Warga Miskin (Tape Manis). Dua inovasi layanan dasar kesehatan dan penanganan wraga miskin, ini menghantar kabupaten berjuluk Kota Tape mendapat penghargaan dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa
Wakil Bupati (Wabup) Bondowoso Irwan Bachtiar Rahmat, Jumat 24 September 2021 menjelaskan, penghargaan diberikan Gubernur Khofifah, karena Bondowoso berhasil menelurkan dan melaksanakan inovasi aplikasi Sibuba dan Tape Manis yang berdampak pada peningkatan kualitas layanan dasar kesehatan dan penanganan warga miskin dengan pengembangan ekonomi lokal dan kewirausahaan.
"Dua inovasi Sibuba dan Tape Manis ini dinilai membantu menekan angka kematian Ibu anak dan penanganan warga miskin. Mulai dari kesehatan, pendidikan, bantuan sosial, dan pelayanan administrasi kependudukan dengan berbasis desa, " jelasnya.
Selain itu, menurut Wabup Irwan, inovasi Sibuba dan Tape Manis fdinilai mendukung pogram Jatim Bangkit mengatasi kemiskinan melalui kualitas layanan dasar kesehatan dan kesempatan kerja bagi warga miskin. "Karena, Sibuba dan Tape Manis dapat membantu warga miskin yang belum tercover bantuan pemerintah baik Pemkab hingga pusat," terangnya.
Penghargaan Gubernur Khofifah atas keberhasilan inovasi Sibuba dan Tape Manis diterima Wabup Irwan saat "Forum Inspirasi Kecamatan CETTAR untuk Jatim Bangkit" di Hotel Haris Gubeng Surabaya Kamis 23 September 2021 kemarin. Selain Bondowoso, tiga kabupaten lain menerima penghargaan Gubernur Khofifah, yakni Pacitan, Lumajang, dan Trenggalek.