Siap-siap, Pemkot Surabaya Gelar Balap Motor di Stadion GBT
Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggandeng Polrestabes gelar lomba balap motor di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Gelaran balap motor yang diselenggarkan Pemkot Surabaya bersama dengan Polrestabes Surabaya ini sebagai salah satu upaya untuk mewadahi aksi balap liar.
Walikota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, gelaran lomba balap motor akan diadakan minggu depan. Tetapi, ia masih belum menyebutkan tanggal pastinya. Butuh proses koordinasi dengan pihak kepolisian.
"Dalam waktu dekat ini. Kami (Pemkot Surabaya) dan Kapolrestabes akan mengadakan lomba balap untuk mereka yang suka trek-trekan. Sepertinya tanggal 22 September nanti, tapi kami koordinasi dulu dengan Polrestabes," terangnya.
Eri Cahyadi juga menyebut, adanya lomba balap motor ini juga akan menjadi warna baru di GBT. Karena selama ini sirkuit tersebut menganggur.
"Sehingga ini dipakai untuk fasilitas kawula muda agar tidak melakukan kegiatan negatif. Sebenarnya sejak dulu dipakai juga boleh, tapi tidak ada, kan sayang," paparnya.
Untuk bisa mengikuti lomba juga tidak ada syarat khusus. Terpenting peserta merupakan warga Surabaya, maka mereka bisa bermain dengan gratis. Tetapi, Eri Cahyadi meminta saat akan menggunakan sirkuit harus berkoordinasi dahulu.
"Kami akan bergandeng dengan penyelenggara. Tapi nanti koordinasinya dengan Polrestabes, Pemkot, dan penyelenggara," jelasnya.
Eri Cahyadi berharap, adanya wadah yang diberikan Pemkot Surabaya ini, bisa mencegah terjadinya hal-hal yang membahayakan. Sekaligus, mengantisipasi terlibat persoalan pelanggaran hukum. Sebab pihaknya juga akan menggelar kejuaraan balapan bagi para anak-anak muda.
"Kalau untuk yang ikut lomba tidak perlu pakai surat tidak masalah. Karena biasanya anak muda yang suka trek-trekan itu motornya tidak ada lampunya dan lainnya," pungkas pejabat berusia 45 tahun ini.
Diberitakan sebelumnya, Pemkot Surabaya akan mengadakan lomba balap motor untuk anak muda, sebagai bentuk wadah bagi mereka yang gemar melakukan balap liar di jalanan.
"Kalau sirkuit sudah ada di GBT maka kami akan lomba khusus anak muda, seperti e-sport dan lomba balapan. Di situ (GBT) ada track yang bisa digunakan untuk balapan," ujarnya pada kesempatan Sabtu, 2 September 2023.
Advertisement