Shin Tae-yong Buka Akademi Sepakbola di Jakarta Selatan
Shin Tae-yong buka akademi sepakbola di Indonesia. Lewat akademi sepakbola ini, bibit-bibit untuk masa depan Timnas Indonesia diharapkan bisa terlahir. Dalam unggahan di story Instagram @shintaeyong7777, pelatih asal Korea Selatan ini mengumumkan berdirinya akademi sepakbola.
Akademi sepakbola ini bernama Shin Tae-yong Football Academy. Lokasinya di Jalan RA Kartini Kav 8 Cilandak Barat, Jakarta Selatan. Ia juga meresmikan STY Foundation. Ini sebagai upaya untuk menemukan, mengembangkan, dan mendukung talenta muda sepakbola Indonesia.
Shin Tae-yong yang berperan sebagai pendiri. Lee Jun Hoon sebagai Chief Executive Officer (CEO), dan juga Kim Jae Hee sebagai Chief Operating Officer (COO). Hyo Sung Na (Head Coach/ pelatih kepala) dan Faizal (Assistant Coach/ asisten pelatih).
Berdasarkan informasi yang tersedia di laman resminya, Shin Tae-yong Football Academy memiliki empat program yang ditawarkan. Program tersebut disesuaikan berdasarkan kelompok usia.
Bagi kelompok usia 6-13 tahun terdapat program basic 1 dan 2. Selanjutnya kelompok usia 14-15 tahun terdapat program execution 1 dan 2. Program ketiga diperuntukkan bagi kelompok usia 16-17 tahun. Terakhir kelompok usia 18-20 tahun terdapat program transition.
Seperti diketahui, di bawah tangan dingin Shin Tae-yong, Timnas Indonesia baru saja naik posisi ke urutan ketiga pada klasemen sementara Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kepastian itu didapat usai Marselino Ferdinan cs mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 dalam matchday keenam Grup C.
Advertisement