Sesi Pertama UTBK di ITS, Satgas Temukan Banyak Pelanggaran
Hari pertama pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) digelar pada hari Minggu, 5 Juli 2020, ini. Menurut petugas, banyak hal yang perlu diperhatikan oleh para peserta, terutama dalam penerapan protokol kesehatan.
Salah satu Satgas Covid-19 ITS, Welly mengatakan jika, pada sesi pertama yang dilaksanakan pukul 09.00 hingga 11.15 WIB, banyak peserta yang melanggar protokol kesehatan yang sebelumnya telah diinformasikan.
“Jadi memang hari pertama ya, banyak yang harus diperbaiki, termasuk dari sisi peserta itu protokolnya ada yang kurang,” kata Welly, saat ditemui di Gedung Menara Sains ITS, Minggu, 5 Juli 2020.
Welly mengungkapkan, bahwa para peserta yang hadir, kebanyakan lupa menggunakan face shield dan sarung tangan. Padahal menurutnya, dalam situasi pandemi seperti ini, seharusnya mereka sangat memperhatikan hal tersebut.
“Kebanyakan sarung tangan, karena memang sarung tangan jarang yang pakai, terus face shield hanya satu, dua (peserta yang tidak memakai),” ungkapnya.
Meski begitu, menurut Welly, dalam penerapannya pihak ITS masih memberikan toleransi untuk mengikuti ujian bagi peserta yang melanggar protokol kesehatan tersebut. Sebab, mereka masih menggunakan masker dengan tepat.
“Kalau ada protokol kesehatan yang kurang, tetap kami masukkan, intinya seperti itu, asal (menggunakan) masker ya, kalau tak pakai masker, itu kami tanpa toleransi,” jelasnya.
Selain itu, ia juga menyebutkan jika server sempat down. Hal itu membuat peserta mulai kendor dalam menerapkan protokol kesehatan.
“Terus tadi pas server kami sempat down, terus waktu itu banyak yang (maskernya) diturunkan, ya kami warning (peringatkan),” tutupnya.
Perlu diketahui sebelumnya pihak ITS telah menginformasikan melalui website hingga media sosialnya, terkait protokol kesehatan saat mengikuti UTBK di ITS.
Seperti memakai baju lengan panjang, membawa masker, membawa hand sanitizer, menggunakan sarung tangan, memakai face shield, membawa tisu kering, hingga menyiapkan air minum pribadi.
Selain itu, agar tidak terjadi penyebaran covid-19 di lingkungan kampus, pihak ITS juga telah menempatkan hand sanitizer di beberapa sudut gedung. Tak hanya itu, mereka juga memberi jeda waktu antara sesi pertama dan kedua, untuk sterilisasi ruangan.
Advertisement