Serdy Ephy Fano Terancam Dicoret dari Bhayangkara Solo FC
Serdy Ephy Fano terancam dicoret dari skuad Bhayangkara Solo FC. Pasalnya, pemain muda tim berjulukan The Guardian ini kedapatan dugem di klub malam.
Ulah sang pemain itu diketahui dari video yang beredar di media sosial. Dalam video tersebut, Serdy tak sendiran, ia tampak bersama Yudha Febrian, dan seorang wanita.
Menanggapi kabar tersebut, manajer Bhayangkara Solo FC, I Nyoman Yogi Hermawan menyatakan bahwa Serdy bisa saja dilepas ke klub lain. Sebab, ini bukanlah yang pertama Serdy berulah.
"Yang pasti hal ini sangat memalukan. Kami akan rapat untuk menjatuhkan sanksi. Kami belum tahu kejadian ini sebelum video itu tersebar," kata I Nyoman.
Sementara itu, COO Bhayangkara Solo FC Sumardji terkejut saat mendapat kabar tersebut. "Ampun ini anak (Serdy Ephy Fano) tidak ada habisnya membuat masalah. Kami dari manajemen akan memberikan sanksi sesuai dengan kesalahan yang dilakukannya," kata Sumardji.
Hanya saja, Sumardji tak mau terburu-buru membuat keputusan. Ia lebih dulu mendiskusikan masalah ini dengan manajemen. Hasil diskusi itulah yang akan menentukan nasib sang pemain.
Sebagai informasi, Serdy pernah dicoret dari Timnas U-19 pada akhir Agustus lalu. Penyebabnya, ia melakukan tindakan indisiliner. Serdy pun tak dibawa Pemusatan Latihan Timnas U-19 ke Kroasia.
Terbaru, teman wanita Serdy dan Yudha melakukan klarifikasi dengan menyebut bahwa itu adalah video baru. Namun, kabar lain menyebut bahwa itu adalah video lama.
Video tersebut diambil saat Serdy dan Yudha pulang telat ke hotel saat masih memperkuat Timnas Indonesia U-19. Kejadian itu yang membuat Serdy dan Yudha dicoret dari Timnas U-19.