Serangan Bertubi-tubi, Ledakan di Kherson Lumpuhkan TV Rusia
Serangkaian ledakan dilaporkan Rabu 27 April 2022 malam di dekat menara televisi di kota Kherson, Ukraina selatan.
Baik organisasi berita Ukraina maupun Rusia melaporkan bahwa rangkaian ledakan untuk sementara membuat saluran-saluran media Rusia tidak bisa mengudara.
Kantor berita negara Rusia RIA Novosti mengatakan siaran telah dilanjutkan. Ia juga mengatakan saluran Rusia telah mulai mengudara dari Kherson pekan lalu.
Kherson telah diduduki oleh pasukan Rusia sejak awal perang.
Rusia telah bertekad untuk memperkuat kontrolnya atas kota itu, tetapi penduduk terus memprotes pendudukan dengan demonstrasi di jalan.
Jaksa Agung Ukraina pada Rabu mengatakan pasukan Rusia telah menggunakan gas air mata dan granat kejut untuk membubarkan unjuk rasa pro-Ukraina di kota yang diduduki.
Serang Sasaran Pesisir di Ukraina
Meskipun kekuatan pasukan angkatan laut Rusia telah mengalami kemunduran, armada Moskow di Laut Hitam masih mampu mencapai sasaran di Ukraina, kata Kementerian Pertahanan Inggris, Kamis 28 April 2022.
Dalam pembaruan intelijen yang diposting di Twitter dan dirilis dw.com, kementerian mengatakan sekitar 20 kapal Angkatan Laut Rusia saat ini dikerahkan di Laut Hitam – termasuk kapal selam.
Dalam beberapa pekan terakhir, Rusia kehilangan kapal penjelajah andalannya Moskva dan kapal pendarat Saratov.
Angkatan Laut Rusia saat ini tidak dapat mengganti kapal, karena Bosporus tetap tertutup untuk semua kapal perang non-Turki, Kementerian Pertahanan Inggris menambahkan.