Sepekan, 8484 Calon Jamaah Haji Embarkasi Surabaya Sudah Diberangkatkan
Satu pekan lebih jamaah haji Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES) diberangkatkan. Hingga saat ini sudah ada 19 kloter yang bertolak menuju tanah suci. Total jamaah haji yang telah diberangkatkan sebanyak 8389 orang yang terdiri atas 95 petugas dan 8484 jamaah.
Dari sekian jamaah tersebut, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) mencatat ada dua calon jamaah yang tepaksa harus ditunda keberangkatannya, karena hamil.
"Yakni Diana Arifin (38 tahun) asal Sumenep, hamil sehingga keberanagkatannya bersama suami ditunda. Kemudian di kloter 19 ada jamaah asal Pasuruan bernama Isnani Damari Jahir (39 tahun) dinyatakan hamil 4 minggu pada pemeriksaan kesehatan akhir sehingga tunda berangkat," kata Sekretaris PPIH, Achmad Faridul Ilmi, Selasa, 24 Juli 2018.
Ditambah lagi, kata Farid, ada 14 calon jamaah yang masih menjalani perawatan karena sakit. Mereka kini sedang menerima perawatan di RS Haji dan juga Klinik Kesehatan. Dan didampingi dengan 9 orang pendamping.
Sebanyak 14 orang itu, diantaranya ada 3 orang yang harus dipulangkan ke daerahnya, sebab kondisi kesehatannya tak memungkinkan untuk berangkat. Sementara satu orang sudah memutuskan untuk mengundurkan diri.
Sementara itu, Kasi Penyuluhan dan Layanan Informasi KPPBC Tipe Madya Pabean Juanda, Hendro Trisulo mengatakan hingga saat ini ada sekitar 662 slop rokok, dengan jumlah sitaan terbanyak dari kloter 13 asal Kabupaten Pamekasan sebanyak 491 slop. (frd/wit)