Sepak Bola Jatim Gagal Capai Final PON
Tim Sepak Bola Jawa Timur terpaksa mengubur mimpinya untuk dapat mencapai babak final Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua. Di babak semifinal, Jatim harus menelan kekalahan 1-2 atas Aceh dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Barnabas Youwe, Jayapura, Selasa 12 Oktober 2021.
Gol semata wayang Jatim dicetak oleh Dwiki Mardianto di menit ke-52. Sedangkan dua gol Aceh dicetak oleh Akhirul Wadan di menit ke-22 dan Muzakir di menit ke-47. Jatim sejatinya memiliki peluang untuk menambah gol melalui titik penalti di menit ke-80, sayang Muhamad Faisol Yunus gagal merobek jala Aceh.
Kemenangan Aceh ini sekaligus membalas kekalahan atas Jatim 0-4 ketika menjalani uji coba di Surabaya sebelum keberangkatan ke Papua.
Usai pertandingan, Pelatih Jatim Rudy William Keltjes menilai, jalannya pertandingan kurang sportif karena keputusan wasit yang sangat berpihak.
"Anak-anak tidak grogi hanya terganggu wasit saja, mereka tidak percaya dengan keputusan wasit. Jangan dikira saya tidak tahu aturan permainan sepak bola. Sebenarnya bukan urusan saya mengoreksi wasit tidak pantas. Wasit ke tim Jawa Timur jeli ke tim sebelah tidak, bukan menuduh tapi bermainlah secara sportif," ungkap Rudi usai pertandingan.
Secara permainan, Rudy mengaku, pemainnya sudah bermain sesuai apa yang diinstruksikan pelatih. Hanya saja, anak asuhnya tidak fokus karena kondisi di lapangan.
Walau kalah, Keltjes bersiap untuk pertandingan perebutan perunggu melawan Kalimantan Timur.
"Lawan Kaltim kita bermain seperti biasa tinggal menggugah pemain saja. Kita ini kalah bukan soal teknisnya namun non teknisnya. Saya akan hendel bagaimana anak-anak bangkit lagi," pungkasnya.
Advertisement