Sempat Dilarikan ke UGD, Selebgram Laura Anna Meninggal
Selebgram Laura Anna, 21 tahun, meninggal pada Rabu 15 Desember 2021. Kabar ini datang di tengah upaya Laura Anna menggugat pertanggungjawaban mantan kekasihnya Gaga Muhammad. Laura Anna dikabarkan sempat mengalami sesak sebelum meninggal.
Laura Anna Meninggal
Kabar tentang Laura Anna meninggal banyak disampaikan oleh selebriti di tanah air, pada Rabu 15 Desember 2021. Putri Syah Alam mengatakan jika Laura Anna sempat mengeluh sesak napas pada Selasa, 14 Desember dalam perjalanan menuju tempat Deny Sumargo.
Saat itu Laura Anna mengaku mengalami asam lambung sehingga napasnya sesak. "Memang semalam itu udah ngomong dia lagi sesak, saat itu dia bilang lagi perjalanan ke Densu (Denny Sumargo) kalau dia sesak. Dia bilang asam lambung. Saya bilang minum obat asam lambung masih cahat juga, 'Aku masih perjalanan ke Densu'," kata Putri menuturkan percakapan terakhirnya dengan Laura Anna, dikutip dari wowkeren.com, Selasa 15 Desember 2021.
Akibat sesaknya, Laura Anna juga sempat dilarikan ke IGD hingga kondisinya membaik dan dibolehkan pulang.
Namun ketika berada di rumah, Laura Anna kembali mengalami sesak. Pihak keluarga pun segera membawanya ke rumah sakit. Namun, Laura Anna dinyatakan meninggal setibanya di rumah sakit, pada Rabu pagi. "Terus tiba-tiba pulang sesak lagi. Kayaknya (meninggal) di rumah karena pas sampai di rumah sakit, sudah meninggal," kata Putri.
Dimakamkan Kamis
Laura Anna rencananya akan dikebumikan pada Kamis, 16 Desember 2021. Keluarganya membawa jenazah Laura Anna untuk disemayamkan di rumah duka di Grand Heaven, Pluit.
Namun pihak keluarga belum memberikan informasi tentang di mana lokasi pemakamana dari Laura Anna.
Gugat Gaga Muhammad
Kabar meninggalnya Laura Anna datang di tengah upayanya menggugat pertanggungjawaban dari mantan kekasihnya Gaga Muhammad. Diketahui Laura Anna mengalami kelumpuhan dan menderita spinal cord injury, setelah mengalami kecelakaan dalam mobil yang dikemudikan oleh Gaga, pada Desember 2019.
Selang dua tahun berjalan, Laura Anna merasa Gaga tidak bertanggungjawab secara material. Tidak membantu upaya pengobatan yang dijalani oleh Laura Anna.
Pihak mereka pun mengirimkan somasi untuk meminta pertanggungjawaban pada Gaga. Namun lantaran somasi tidak digubris, pihak Laura Anna pun meneruskan gugatan ke pengadilan. Kini kasus tersebut sedang di persidangan.
Selama berkasus dengan Gaga, Laura Anna pun gencar menuturkan apa yang dialaminya lewat sejumlah podcast, di antaranya bersama Dedy Corbuzier dan Deny Sumargo.
Profil Laura Anna
Laura Anna dikenal sebagai selebgram dengan gaya bicara yang ceplas-ceplos dan banyak mengunggah konten tentang berbagai hal yang dekat dengan lingkungannya.
Di dalam Instagramnya, @edlnlaura, tampak sejumlah video berisi produk kecantikan, tutorial make up, dan juga berbagai perjumpaan dengan rekan selebritinya. Selain selebgram, Laura Anna juga terlihat menjadi endorse serta model baju dan juga make up.
Laura Anna sempat mengaku malu menjumpai followernya di Instagram dengan jumlah sedikitnya 1 juta follower, usai kecelakaan yang membuatnya lumpuh. Namun Laura Anna kembali mengisi Instagramnya dengan berbagai konten ceria serta kalimat penyemangat terutama bagi dirinya.
Laura Anna juga terlihat bersemangat mengisi konten Instagram dan bertemu dengan sejumlah selebritis lainnya dalam upayanya mencari keadilan berupa tanggung jawab dari Gaga Muhammad.