Semen Padang vs Arema Malang, Tekad Kabau Sirah Hindari Jurang Degradasi
Pertandingan melawan Arema Malang menjadi laga hidup mati bagi Semen Padang pada laga Liga 1 BRI 2024-2025 di Stadion Agus Salim, Jumat 27 Desember 2024.
Tim besutan Aduardo Almeida ini harus bekerja keras untuk mencuri poin penuh demi memperbesar peluang mereka tetap bertahan di Liga 1 BRI musim depan.
Semen Padang juga berharap dukungan penuh dari suporter setia mereka, yang diyakini akan memadati Stadion Agus Salim untuk memberikan semangat bagi tim kebanggaan Sumatera Barat ini.
Meski berada di posisi yang lebih nyaman, Arema Malang tetap menargetkan kemenangan untuk menjaga peluang mereka finis di papan atas klasemen. Pelatih sementara Arema, Kuncoro pemainnya akan bekerja keras dan tampil dengan kekuatan penuh.
Performa lini serang Semen Padang harus meningkatkan efektivitas serangan mereka yang sejauh ini masih kurang tajam. Juga kekuatan pertahanan, dimana Arema Malang dikenal memiliki pertahanan yang solid, sehingga Kabau Sirah harus menemukan cara untuk menembus lini belakang Singo Edan.
Yang juga tak kalah penting dukungan fanatik suporter Semen Padang diuntungkan bermain di kandang, yang bisa menjadi motivasi tambahan untuk para pemain untuk keluar dari zona degradasi.