Semen Indonesia Expo 2017, Semakin Dekat dengan Rakyat
Riuh masyarakat Kota Gresik terdengar kala berlalu lalang di sekitar Wisma Semen Gresik, tepatnya di Jalan A.Yani. Kerumunan sejumlah orang itu guna menghadiri acara Semen Indonesia Expo 2017.
Masyarakat yang hadir dalam acara kali ini, selain bisa menyaksikan pameran UKM Binaan Semen Indonesia, juga bisa menikmati sajian wisata kuliner di halaman Wisma Semen Gresik.
Kuliner yang disajikan pun beragam, mulai dari makanan tradisional hingga modern. Seperti penyetan khas Gresik, sampai makanan kekinian yang disajikan diatas truk.
Warga Gresik pun nampak antusias menikmati setiap acara yang dihelat oleh PT Semen ini. Beberapa mengaku senang, lantaran di kotanya, ada hiburan pasar malam.
Menurut salah satu pengunjung, Sariffudin, acara seperti ini selalu mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat sekitar. Karena dia menilai hiburan bagi warga Gresik cukup jarang, hanya saat acara seperti ini.
"Ini acara yang menghibur bagi masyarakat. Saya dan keluarga juga menyempatkan diri untuk datang ke Semen Expo selain menyaksikan pameran UKM, juga ingin mencicipi kuliner disini," kata pria yang akrab disapa Udin.
Seperti diketahui, acara Semen Indonesia Expo 2017 ini digelar selama lima hari, mulai dari tanggal 28 Desember 2017 hingga 1 Januari 2018. Selain pameran UKM, wisata kuliner, disini juga menyajikan hiburan dari penampilan Reog Ponorogo, Cosmo The Master, Ketoprak Giri Budaya, Kartolo CS, dan Srimulat.
Melihat acara yang begitu meriah hingga Tahun Baru 2018, Udin menilai ini sangat luar biasa. Sebab, pasti saat pergantian tahun esok, warga yang berduyun-duyun datang akan semakin banyak. Terlebih jika nantinya ada pesta kembang api.
"Kami menyambut dengan sangat baik acara yang disajikan Semen Indonesia, dan kami harap acara seperti ini akan terus dilaksanakan sebagai wadah hiburan bagi masyarakat sekitar," ucapnya.
Selain Udin, Suhartik menilai acara Semen Expo 2017 ini menjadi ajang belanja baginya. Karena pameran yang disajikan disini sesuai dengan kebutuhan ibu rumah tangga seperti dirinya. "Disini saya bisa belanja banyak, dan harganya juga cukup terjangkau," katanya.
Tak hanya belanja, dirinya juga mengajak kedua anaknya menikmati makan malam sembari berjalan-jalan, sekaligus momen berlibur sekolah. "Makanan di sini cukup variatif, banyak yang bisa dipilih," ujarnya. (hrs)
Advertisement