Sembuh Covid-19, Anies Baswedan Kembali Berkantor di Balai Kota
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sembuh dari Covid-19. Kabarnya, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu akan kembali berkantor di Balai Kota, Jakarta, mulai Senin 4 Januari 2020.
Anies Baswedan sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Desember 2020. Dia pun cukup lama melakukan isolasi mandiri di rumah dinasnya hingga dinyatakan negatif Covid-19 pada 29 Desember 2020.
"Senin (Anies mulai bekerja kembali). Tanggal 4 (Januari 2021)," kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M. Taufik usai menggelar deklarasi Gerakan Berfikir Kreatif dan Cerdas di di Wisma Garuda, Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Minggu 3 Januari 2021.
Taufik mengatakan, saat ini Anies Baswedan sudah bersama keluarga di kediaman pribadinya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Pusat. Ia tengah melakukan pemulihan setelah terpapar Covid-19.
"Dia sudah di rumah pribadinya sekarang," ujarnya.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengungkapkan bahwa Anies Baswedan telah dinyatakan negatif Covid-19. Anies Baswedan, lanjut Riza, telah pulang ke kediaman pribadinya setelah melakukan isolasi mandiri di rumah dinas Gubernur di Taman Suropati.
"Alhamdulillah Pak Anies hari ini sudah negatif sudah pulang ke rumah," kata Ariza di Balai Kota, Jakarta, Selasa 29 Desember 2020.