9 Menteri Hadiri Penganugerahan Doktor Cak Imin
Surabaya: Ketua Umum DPP PKB H Abdul Muhaimin Iskandar, Drs, M.Si memperoleh gelar Doktor Honoris Causa (Dr HC) dari Universitas Airlangga. Sejumlah menteri hadir dalam acara penganugerahan yang berlangsung di Aula Garuda Mukti, Kampus C Unair Surabaya, Selasa (3/10/2017).
Menteri Kerja Pemerintahan Joko Widodo yang mengikuti pidato penganugerahan Cak Imin —panggilan akrabnya— ada 9 orang. Mereka antara lain Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan, Mendagri Tjahjo Kumolo, dan Menteri BUMN Rini Suwandi.
Juga terlihat Menpar Arief Yahya, Menpora Imam Nachrowi, Menteri Desa Eko Putro Sanjoyo, Menaker Hanif Dzakiri, dan Menristek-Dikti Moh Natsir. Tampak hadir Ketua MPR RI Zulkifli Hasan dan Gubenur BI Agus Martowardoyo.
Tidak hanya pejabat memenuhi ruang penganugerahan doktor untuk seorang politisi asal Jombang ini. Pimpinan DPR RI Fahri Hamzah dan Fadli Zon tampak diantara para politisi PKB dari berbagai daerah. Para kiai seperti KH Said Aqil Siradj dan KH Agoes Ali Mashuri ikut hidmah mendengarkan pidato Cak Imin.
Dua konglomerat Indonesia Chairul Tanjung dan Datuk Taher duduk berjejer dengan para menteri dan para kiai. Tentu hadir Gubernur Jatim Soekarwo dan Wakil Gubernur yang juga Calon Gubernur Jatim Saifullah Yusuf.
Sidang Terbuka Penganugerahan Gelar Diktor Honoris Causa Cak Imin dibuka Rektor Unair Prof Dr Mohammad Nasih. Lalu pidato sambutan promotor Prof Dr Mustain. “Jangan panjang-panjang pidatonya Pak Mustain. Cak Imin tadi sudah tiga kali ke belakang,” katanya disambut gerr para hadirin.
Penganugerahan DR HC untuk Cak Imin ino dihadiri para tokoh PKB dari berbagai daerah seluruh Indonesia. (Azh)