PSBB Surabaya masih Diabaikan, RS Unair Kewalahan Rawat Pasien
Pasien Covid-19 di Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya semakin membludak. Bahkan, saat ini jumlah pasien yang dirawat sudah melebihi kapasitas ruangan yang disediakan di gedung RSKI.
Juru bicara Tim Satgas Corona dr Alfian Nur Rasyid SpP mengatakan, saat ini ada sekitar 85 pasien Covid-19. Itu berarti sudah mendekati angka 90 pasien yang sedang dirawat di Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya.
"Membludaknya pasien ini ada di Instalasi Gawat Darurat (IGD) khusus Covid-19. Di mana kapasitas bed hanya ada 12, kini justru terdapat 20 pasien," kata Alfian saat dihubungi Jumat, 15 Mei 2020.
Saat ini, ungkap Alfian, untuk menyisiati hal tersebut RS Uniar menambah kapasitas bed ekstra. Hal itu agar semua pasien covid-19 yang memerlukan perawatan segera bisa tertampung semua.
"Ada 8 tambahan bed extra, hal ini kami lakukan karena pasien yang datang tidak bisa kami tolak. Harus dilayani dengan kapasitas di IGD yang over, sangat rame," jelas Alfian.
Untuk status pasien yang datang ke RS Unair, Alfian mengungkapkan, banyak didominasi status PDP yang di antaranya sedang menunggu hasil swab. Untuk pasien yang positif Covid-19 berjumlah sekitar 15 orang.
Sedangkan pasien Covid-19 yang mengalami kondisi kritis dan menggunakan alat bantu ventilator ada 8 orang.
Sementara, untuk pasien positif yang dipulangkan sudah ada sekitar 5 orang. Salah satunya balita laki-laki berusia 11 bulan.
"Balita kemarin pulang. Kondisi sudah baik. Yang dipulangkan sudah ada 4 atau 5 pasien positif. Saya tidak begitu hafal yang sudah pulang, pasien dari IGD dipindahkan ke ruangan yang sudah kosong," paparnya.
Alfian menambahkan, pasien Covid-19 yang terus bertambah ini bisa jadi disebabkan aturan PSBB yang diterapkan belum sepunuhnya dipatuhi masyarakat.
"PSBB diperpanjang tapi dijalan masih ramai, orang-orang masih banyak yang tidak patuh. Tambah ramai dibandingkan PSBB hari pertama," tutupnya.
Advertisement