Seluruh Kapal Lintasan Ketapang-Gilimanuk Sudah Lolos Uji Petik
Satuan Pelaksana (Satpel) BPTD Ketapang, Banyuwangi, memastikan seluruh kapal penyeberangan Ketapang-Gilimanuk sudah laik. Sehingga sebanyak 48 kapal yang ada di lintasan penyeberangan penghubung Jawa dan Bali ini siap melayani arus mudik dan balik lebaran tahun ini.
Koordinator Satpel BPTD Ketapang, Rocky Surentu menyatakan, seluruh kapal penyeberangan lintasan Ketapang-Gilimanuk dalam kondisi laik laut setelah dilakukan ramp check atau uji petik pada bulan Maret lalu.
“Dilakukan bulan kemarin. Sudah dilaksanakan ramp check atau uji petik, dalam kondisi laik laut,” jelasnya, Kamis,13 April 2023.
Dia menyebut uji petik ini dilakukan bersama dengan BPTD Bali yang ada di Gilimanuk. Jadi, dari jumlah kapal yang ada, yakni 48 kapal, dibagi dua. Sebagian diuji petik oleh BPTD Ketapang sebagian oleh BPTD Gilimanuk. Khusus untuk kapal yang baru saja melakukan docking, uji petik sudah dilakukan di galangan.
“Kalau yang docking, ramp check di sana, dari galangan," tutur Rocky.
Lebih jauh dijelaskan, uji petik ini dilakukan untuk memastikan aspek keselamatan. Mulai alat pendukung keselamatan hingga sarana yang ada di dalam kapal, seperti ruang tunggu, musala, kamar mandi, alat keselamatan hingga mesin harus dalam keadaan baik. Uji petik ini juga mengcover standar pelayanan minimal (SPM) kapal.
“Semua dalam kondisi baik dan siap melayani,” katanya.
Dia menjelaskan, untuk arus penumpang dari Bali sudah mulai menunjukkan peningkatan. Berdasarkan informasi petugas dari Pelabuhan Gilimanuk sudah mulai ada peningkatan. Namun tidak sampai meluber keluar area pelabuhan.
“Masih tercover di pelabuhan,” terangnya.
Saat ini, menurut Rocky, dari Kementerian Perhubungan belum memulai posko mudik lebaran. Biasanya, posko mudik lebaran dari Kementerian Perhubungan dilakukan pada H-8.
“Kalau ASDP posko sudah mulai H-10, kalau untuk kita, belum. Mungkin H-8 lusa kami sudah posko,” ujarnya.
Advertisement