Seleksi Duta Karang Taruna Surabaya, Ada Tugas yang Lewat Zoom
Seleksi awal Duta Karang Taruna Surabaya di beberapa tempat telah dimulai. Pada tahap ini akan terpilih 153 pasangan Calon Duta Karang Taruna Surabaya tiap kelurahan di Surabaya.
Selanjutnya mereka akan melaju ke tahap kedua pada Sabtu 9 Oktober lusa, sekaligus mempresentasikan tugas yang diberikan panitia.
Ketua Karang Taruna Surabaya, Fuad Benardi menerangkan para peserta akan dikumpulkan dan diberikan tugas yang harus dikerjakan mulai 2 Oktober 2023.
"Nanti 153 pasangan akan diberikan tugas untuk dikerjakan dalam waktu satu pekan, setelah itu dipresentasikan," ungkap Fuad, pada Kamis 7 September 2023 di Historisma Surabaya.
Setelah melakukan presentasi, akan terpilih 31 pasangan Duta Karang Taruna Surabaya. Mereka akan masuk karantina dan menjadi finalis yang akan diselenggarakan di Balai Pemuda Surabaya pada 29 Oktober 2023.
Para calon Duta Karang Taruna Surabaya akan mendapatkan tugas yang akan diumumkan pada tanggal 2 Oktober 2023. Tugas-tugas akan diberitahu melalui zoom. "Untuk tugas harus mereka kerjakan," tambah Fuad Benardi.
Mereka yang telah lolos tahap ini akan memulai karantina dan menjadi perwakilan di tiap kecamatan. Selanjutnya mereka akan menjadi pengurus Karang Taruna Surabaya.
Fuad Benardi berharap, mereka bisa menjadi spirit kepemudaan di Surabaya dan mampu mengenalkan Karang Taruna Surabaya kepada masyarakat. "Ini sesuai dengan pesan dari pak Walikota Surabaya," tandasnya.