Selain 3M, Polsek Rogojampi Juga Berikan Tambahan Gizi Gratis
Penerapan protokol kesehatan wajib dipatuhi untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19. Masyarakat harus menerapkan protokol kesehatan yang meliputi mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menjaga jarak dan mengenakan masker, di area publik maupun perkantoran.
Sejumlah instansi bahkan berinisiatif untuk memberikan makanan tambahan untuk meningkatkan imunitas. Seperti yang dilakukan Jajaran Polsek Rogojampi. Setiap hari, disediakan bubur kacang hijau untuk seluruh anggota Polsek Rogojampi sebagai makanan tambahan. Warga yang datang juga diperbolehkan menikmati bubur tersebut secara gratis.
"Bubur kacang hijau ini merupakan makanan tambahan untuk menambah gizi, sekaligus untuk meningkatkan imunitas tubuh agar tidak terpapar covid-19," kata Kapolsek Rogojampi, Kompol Agung Setya Budi, Kamis, 15 Oktober 2020.
Agung menjelaskan, pemberian makanan tambahan ini sebagai pelengkap dari penerapan protokol kesehatan yang selama ini sudah dilaksanakan secara ketat di kantornya.
Dia menambahkan, untuk tempat mencuci tangan sudah disediakan di pintu masuk mapolsek lengkap dengan sabunnya.
"Semua yang akan masuk ke kantor diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu. Baik itu anggota kami maupun tamu atau warga yang membutuhkan pelayanan," ujarnya.
Penerapan physical distancing juga dilakukan dengan baik. Semua orang wajib menjaga jarak sesuai yang diarahkan pemerintah. Untuk penggunaan masker, semua yang masuk kawasan Polsek seluruhnya wajib mengenakan masker.
"Semuanya tanpa terkecuali wajib menggunakan masker. Karena dengan menggunakan masker secara baik dan benar bisa melindungi kita dari paparan virus termasuk virus Corona," ujarnya.
Advertisement