Sehari, 3.000 Orang Meninggal Akibat Covid di Amerika Serikat
Jumlah kematian harian akibat Covid-19 di Amerika Serikat menembus 3.000 orang. Jumlah ini menjadi yang ketiga dalam sepekan terakhir.
Jumlah korban meninggal mencapai 3.102 orang pada Rabu, menambah jumlah total orang meninggal mencapai 304.187, berdasar hasil hitung Reuters. Jumlah infeksi mencapai 16,7 juta kasus atau sekitar 5 persen dari total populasi Amerika.
Jumlah yang meningkat itu dicatat bersamaan dengan hari vaksinasi yang sudah berlangsung sejak Senin lalu. Vaksin diprioritaskan pada tenaga kesehatan, serta petugas dan penghuni rumah jompo.
Vaksin yang dikembangkan oleh Pfizer dan Biontech mendapat izin penggunaan pada Jumat lalu. Menyusul berikutnya Moderna akan mengantongi izin pekan ini.
Amerika Serikat berencana menyiapkan 2,9 juta dosis vaksin untuk didistribusikan di akhir pekan. Namun akan membutuhkan hitungan bulan agar vaksin tersedia secara umum untuk publik.
Namun, meski vaksinasi telah dimulai, para pakar khawatir angka kematian akan semakin meningkat jika banyak warga yang enggan menunda liburan akhir tahun mereka.
Banyak warga setempat yang menunjukkan sikap abai pada panduan kesehatan publik, dan hanya sekitar 61 persen responden dari poling yang dilakukan Reuters, mau untuk divaksin.
Kini politisi di Amerika Serikat meluncurkan program untuk memperkenalkan keamanan vaksin menggunakan media, serta mendorong warga untuk tetap disiplin menggunakan masker hingga vaksin bisa tersedia secara luas. (Rtr)
Advertisement