Seekor Gajah Tewaskan 15 Orang
New Delhi: Seekor gajah yang mengamuk di wilayah India timur telah menewaskan 15 orang dalam beberapa bulan terakhir.Gajah itu akan ditembak mati jika tidak bisa dikendalikan, kata seorang pejabat, Rabu (9/8).
Polisi hutan dan pemburu satwa berkumpul di Jharkhand setelah seorang warga kembali ditemukan tewas diinjak-injak gajah pada Selasa malam, menurut keterangan kepala polisi hutan L.R. Singh kepada AFP.
Gajah liar tersebut telah merenggut empat korban jiwa di Negara Bagian Bihar pada Maret silam sebelum menyeberang ke Jharkhand dan menewaskan 11 orang lainnya.
“Warga desa hidup dalam ketakutan, teruatama suku Paharia yang menetap di kawasan perbukitan tempat gajah itu berkeliaran. Harus ada langkah yang diambil,” ujar Singh, mengenai salah satu masyarakat adat termiskin di India timur.
“Kami memiliki tim ahil dan pemburu di sini. Kami sedang mencari solusi… termasuk menembak gajah tersebut. Namun, itu solusi terakhir dan kami akan mengambil keputusan dalam satu atau dua hari ke depan.”
Gajah tersebut kemungkinan tersesat saat berkeliaran bersama kawanannya dan kemudian masuk ke wilayah perkampungan sehingga korban berjatuhan. (afp)