Sebelum Pengobatan Mata Kering, Ini yang Harus Dilakukan
Beberapa dari Anda pasti pernah mengalami kondisi mata kering. Mata kering atau istilah medis disebut dry eye adalah kondisi dimana permukaan kornea dan konjungtiva mengalami kekeringan.
Menurut, dr. Dedik Ipung Setiyawan, Sp.M dari RS Mata Undaan Surabaya, kondisi ini akan membuat mata tidak bisa secara otomatis menghilangkan debu atau benda asing yang masuk ke mata.
Dokter Dedik mengatakan, mata kering harus segera medapatkan pertolongan agar tidak menyebabkan iritasi mata.
"Iritasi mata bisa terjadi karena kotoran di mata tidak bisa dikeluarkan. Sehingga mata menjadi merah akibat masuknya kuman-kuman tersebut," kata Dokter Dedik Ipung.
Penggunaan artificial tears (air mata buatan atau obat tetes penyegar mata) untuk memberi kelembaban pada mata dapat menjadi pilihan, tapi harus tetap memilih produk yang aman dan sesuai anjuran dokter.
"Sebaiknya kalau memang ada keluhan harus dikonsultasikan dulu, agar obat yang digunakan juga benar dan sesuai," terangnya.
Penyebab Mata Kering
Dokter Dedik Ipung menambahkan, ada beberapa penyebab mata kering, seperti paparan angin yang berlebihan pada mata, berenang terlalu lama, atau terlalu lama berada di ruang ber-AC.
"Atau juga bisa karena menatap layar gadget terlalu lama, karena kalau orang terlalu lama menatap gadget, biasanya jarang kedip, sehingga matanya cepat kering," tutupnya.
Sekadar informasi, Rumah Sakit Mata Undaan adalah penyelenggara pelayanan kesehatan yang secara khusus melayani penderita penyakit mata.
Rumah Sakit ini berdiri tahun 1933 dengan nama Soerabaiache Oogheelkundige Kliniek. Kini, Rumah Sakit Mata Undaan pun telah menjadi Rumah Sakit Khusus menangani penyakit mata dan telah menjadi ikon Kota Surabaya.
Berlokasi di jantung kota Surabaya, tepatnya di Jalan Undaan Kulon 17-19. Rumah Sakit Mata Undaan adalah sebuah Rumah Sakit Khusus Kelas B yang memiliki 4 layanan unggulan. Di antara layanan tersebut adalah Lasik, Vitreo Retina, Glaukoma dan Katarak.
Advertisement