Sebelum Dimakamkan, Jokowi Gelar Brobosan di Bawah Jenazah Ibunda
Jenazah ibunda Presiden Joko Widodo, Sudjiatmi Notomihardjo dimakamkan di pemakaman keluarga di Mundu, Karanganyar, Kamis, 26 Maret 2020.
Sudjiatmi dimakamkan persis di samping makam suaminya, Widjiatno Notomihardjo.
Tampak Presiden Jokowi dan keluarga mengenakan pakaian serba putih dan bermasker berjalan terdepan dan diikuti sejumlah keluarga dan kerabatnya untuk mengantarkan peti jenazah.
Sebelumnya, jenazah juga sempat disalatkan di Masjid Baiturrahman Solo yang berjarak hanya 50 meter dari rumah duka.
Usai disalatkan, Jokowi dan keluarga juga menggelar upacara tradisi Brobosan yakni berjalan di bawah peti jenazah. Upacara Brobosan sendiri merupakan bentuk penghormatan kepada almarhumah.
Sekadar diketahui, Ibunda Jokowi, Sutjiatmi Notomihardjo meninggal dunia di Solo, Rabu, 25 Maret 2020 pukul 16.45 WIB. Ibunda Jokowi meninggal pada usia 77 tahun.
Advertisement