Sebanyak 243 Kotak Suara KPU Jember Rusak, Bawaslu: Harus Diganti
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jember menerima logistik pemilu berupa kotak dan bilik suara. Setelah dilakukan sortir, ternyata ditemukan sebanyak 243 kotak suara rusak sebelum dipakai.
Divisi SDMO dan Diklat Bawaslu Jember, Yoyok Adi Pranata mengatakan, pasca menerima informasi kerusakan logistik pemilu di KPU Jember, pihaknya turun mengecek langsung ke gudang KPU. Setelah dipastikan, selain ada kekurangan bilik suara juga terjadi kerusakan kotak suara sebanyak 243.
Atas kejadian itu, Bawaslu Jember telah membuat surat imbauan agar 243 kotak suara yang rusak tersebut diganti. Bawaslu berharap ada mekanisme pengembalian ke pabrik, sehingga pabrik bisa mengganti dengan kotak suara yang baru.
Petugas Bawaslu dalam kunjungannya ke gudang logistik juga menemukan kebocoran pada atap gudang. Namun, kebocoran itu posisinya jauh dari tempat penyimpanan logistik.
“Saat ini di Jember sudah memasuki musim hujan, kami sudah mengecek gudang logistik ada kebocoran, meskipun ada di jalan tengah, jauh dari tempat penyimpanan. Kami tetap mengimbau agar gudang logistik diperbaiki,” katanya, Jumat, 01 Desember 2023.
Lebih jauh Yoyok mengatakan, pasca kedatangan logistik pemilu di KPU Jember, Bawaslu meningkatkan pengawasan. Bawaslu mengawasi dengan ketat proses penyortiran sampai logistik terdistribusi sampai ke tempat pemungutan suara.
Dalam melakukan fungsi pengawasan itu, Bawaslu melibatkan pengawas pemilu kecamatan. Selain fokus mengawasi jalannya kampanye, mereka juga bisa berbagi waktu mengawasi logistik saat proses pendistribusian.
“Tiap kecamatan telah dibuatkan jadwal pengawasan ketat. Pengawasan ketat dibantu oleh teman-teman yang ada di kecamatan yang saat ini mereka fokus pengawasan kampanye,” pungkasnya.
Diketahui, sampai Kamis, 30 November 2023 logistik yang telah masuk di KPU Jember, di antaranya 15.412 tinta, 740.370 segel, 200.356 segel plastik, 285.122 tanda pengenal. Kemudian ada 77.060 stiker label identitas, bantalan, dan alat coblos sebanyak 30.936 unit.
Selain itu, KPU Jember telah menerima 38.592 kotak suara dan 30.814 bilik suara. Khusus bilik suara masih ada kekurangan sebanyak 10 bilik suara. Sebab kebutuhan bilik suara di Jember sebanyak 30.824.
Sampai saat ini, gudang logistik pemilu yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Kaliwates dijaga ketat polisi. Polres Jember menerjunkan sedikitnya sembilan personil untuk melakukan penjagaan selama 24 jam.